Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pekan Ini Vokalis Led Zeppelin Konser di Singapura
Oleh : Dodo
Selasa | 19-03-2013 | 14:09 WIB
robert plant.jpg Honda-Batam
Robert Plant. (Foto: ultimateclassicrock.com)

SINGAPURA, batamtoday - Robert Plant, vokalis Led Zeppelin telah dijadwalkan untuk tampil pertama kalinya di Singapura dalam acara Timbre Rock & Roots festival 2013 yang digelar pada 21-22 Maret mendatang di Fort Canning Green (Fort Canning Park).

Rencananya Robert Plant akan tampil bersama band pengiringnya The Sensational Space Shifters di hari pertama Timbre Rock & Roots Festival 2013 pada Kamis (21/3/2013) malam bersama Rufus Wainwright, Raw Earth & Kara Grainger serta Tedeschi Trucks Band.

Setelah sempat sekali melakukan konser reuni dengan Led Zeppelin pada 2007 dan merilis DVD konser tersebut, Celebration Day, pada akhir tahun lalu, Robert Plant memang banyak melakukan pengembaraan musikal yang sangat berbeda dengan gaya musik band legendarisnya terdahulu.

Setidaknya sepuluh tahun terakhir ini ia banyak berkolaborasi dengan berbagai artis dan proyek band bentukannya. Pada 2001 ia membentuk band blues/folk The Strange Sensations yang mengaransemen ulang nomor-nomor blues klasik yang unik dan menciptakan lagu baru pula bagi album studio mereka, Mighty ReArranger (2005) yang sempat menerima beberapa nominasi Grammy Awards.

Pada 2007-2008 Plant berkolaborasi dengan Alison Krauss merekam sebuah album country-bluegrass-folk, Raising Sand, yang kemudian dilanjutkan dengan tur konser yang panjang di Eropa dan Amerika. Kolaborasi ini secara tidak terduga sukses besar dan bahkan diganjar lima trofi Grammy Awards 2009 termasuk untuk kategori Album of the Year.

Kesuksesan kolaborasi dengan Alison Krauss tersebut kabarnya hingga membuat Robert Plant beberapa kali menolak tawaran untuk melakukan tur reuni dengan kawan-kawannya di Led Zeppelin. Uniknya, pada 2010 ia justru ”reuni” dengan band pertamanya yang bernama Band of Joy dan merilis album folk rock/Americana bertitel serupa, Band of Joy. Di Band of Joy ia mengajak pula bintang folk Patty Griffin, musisi country Buddy Miller, musisi Americana Darrell Scott.

Akhirnya pada awal 2012 lalu Robert Plant kembali melakukan "reuni" dengan para personel The Strange Sensations seperti gitaris Liam ”Skin” Tyson, Justin Adams, Billy Fuller, John Baggot, Dave Smith, dan tambahan seorang musisi asal Afrika Barat, Juldeh Camara yang memainkan ritti (semacam biola satu senar asal Afrika) dan kologo (semacam kecapi dan banjo).

Band yang bernama Robert Plant presents The Sensational Space Shifter ini tampaknya hanya menjadi sebuah proyek tur konser semata karena hingga kini mereka belum ada rilisan apapun. Lagu-lagu yang dimainkan oleh band ini kebanyakan berasal dari katalog Led Zeppelin namun diaransemen ulang menjadi komposisi bergaya musik-musik akar asal Mississippi, Appalachia, Gambia hingga Bristol. Selain itu pengaruh world music juga kental di dalam The Sensational Space Shifter ini.

Sebelumnya pada dekade 70an, Robert Plant bersama Led Zeppelin tercatat pernah dua kali dilarang masuk oleh otoritas imigrasi setempat untuk menggelar konser di Singapura karena mereka berambut panjang dan memainkan musik rock yang dianggap pemerintah memiliki citra yang buruk.

Ketika diwawancara Straits Times belum lama ini tentang insiden tersebut, Plant mengaku masih mengingatnya, "Oh, saya ingat beberapa hal. Saya pasti ingat memiliki rambut panjang dan entah kenapa saya masih memilikinya sekarang.”

"Jadi saya pikir (pemerintah Singapura) harus memiliki perubahan hati. Kami pernah mencoba masuk ke Singapura dua kali dan kami tidak bisa keluar dari meja imigrasi, mereka hanya meminta kami kembali. Dulu Singapura adalah tempat yang berbeda saya kira,” ujarnya lagi.

Pada hari kedua (22/3/2013) rencananya Timbre Rock & Roots festival di tempat yang sama akan menampilkan Paul Simon, Jimmy Cliff, Bonnie Raitt dan band asal Indonesia, Mike’s Apartment.

Sumber: RollingStone