Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

DPRD Dukung Aplikasi Kurikulum Baru di Batam
Oleh : Gokli
Jum'at | 08-03-2013 | 13:48 WIB
ricky-indrakari.gif Honda-Batam
Riki Indrakary, anggota Komisi IV DPRD Batam.

BATAM, batamtoday - DPRD Kota Batam mendukung diterapkannya kurikulum baru "Tematik Integratif" di Batam. Sebab, hal ini dinilai akan menjadikan siswa didik di Batam menjadi lebih kreatif, terampil dan mempunyai kemampuan.

Riki Indrakary, anggota Komisi IV, mengatakan kebijakan kurikulum baru ini tetap harus dijalankan, karena merupakan kebijakan pusat yang patut didukung.

Menurutnya, pelaksanaan kurikulum baru di Batam harus didukung dengan Sumber Daya Manusia (SDM) berupa guru yang berkualitas dalam mendidik. Peningkatan SDM ini, memang sudah mulai dilakukan dengan adanya sertifikasi guru.

"Sertifikasi guru ini perlu diawasi, supaya benar-benar menciptakan SDM yang berkualitas dalam menunjang berlangsungnya kurikulum baru di Batam," katanya, Jumat (8/3/2013).

Kurikulum baru ini, kata Riki, diharapkan dapat membangun sikap siswa didik yang nantinya dapat mengaplikasikan terhadap dalam hidup. Selain itu juga, siswa didik akan lebih dapat menyelesaikan permasalahannya sendiri.

"Tahun pertama kurikulum baru ini akan diterapkan dari tingkat SD, sebagai dasar dari pendidikan," katanya.

Sekilas penerapan kurikulum baru, untuk SD dimuai dari kelas I dan IV, SMP kelas VII, sementara SMA kelas X. Pada tahun berikutnya, SD dimulai dari kelas II dan V, SMP kelas VII, sampai dengan diterapkannya untuk semua kelas.

Editor: Dodo