Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Saat Ditinggal Ambil Air Wudhu

Dompet Hilang di Mushola
Oleh : Hendra Zaimi
Sabtu | 19-03-2011 | 16:10 WIB

Batam, batamtoday - Nanda (18) salah seorang penjaga konter di pusat perbelanjaan Nagoya Hill harus mengalami kerugiaan ratusan ribu rupiah akibat dompetnya hilang di musholla saat dirinya sedang mengambil air wudhu di toilet pusat perbelanjaan tersebut, Sabtu, 19 Maret 2011 sekitar pukul 13.00 WIB.

Menurut pengakuan korban kepada petugas Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Polsekta Lubuk Baja, pada saat itu korban hendak melaksanakan shalat Zuhur. Setelah masuk ke musholla, korban langsung meletakkan tas miliknya diatas tikar dan segera mengambil air wudhu ke toilet yang jaraknya tidak jauh dari mushalla.

"Kejadian itu baru saya ketahui saat akan mengambil kaca kecil saat hendak membenarkan jilbab seusai shalat," kata Nanda.

Wanita asal Jawa Barat ini mengatakan ketika akan membuka tas dan mengambil kaca kecil, dia baru dompet miliknya telah raib. Adapun isi dari dompet itu, uang tunai Rp800 ribu, STNK, SIM, KTP dan beberapa surat berharga lainnya.

Mengetahui hal itu, korban langsung melaporkan kepada petugas sekuriti yang bertugas dan bersama-sama mencari dompet yang yang hilang itu namun tidak juga ditemukan. Pihak sekuriti lantas menyarankan korban untuk membuat laporan kehilangan di kepolisian.

"Uang bisa dicari, masalah surat-surat ini yang bikin bingung karena pengurusannya bertele-tele," lanjut Nanda.