Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Hindari Kebakaran, Gunakan Material Listrik Ber-SNI
Oleh : ali/dd
Selasa | 08-01-2013 | 13:48 WIB

BATAM, batamtoday - Peristiwa kebakaran kembali terjadi di Kampung Rawasari RT2/RW4, Sungai Harapan, Sekupang pada Selasa (8/1/2013) pagi tadi diduga akibat korsleting listrik. Korsleting terjadi biasanya diakibatkan instalasi listrik yang tidak sesuai standar.

Kepala Komite Nasional Keselamatan untuk Instalasi Listrik (Konsuil) cabang Kota Batam, Burhanuddin Nur menyampaikan untuk menghindari kebakaran yang disebabkan oleh korsleting listrik, sebaiknya material yang digunakan sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI) dan pemasangannya dilakukan oleh orang yang mengerti tentang listrik.

"Dan sebaiknya untuk instalasi listrik yang sudah lama atau pemilik rumah khawatir terhadap kualitas instalasinya dapat meminta pemeriksaan kepada Konsuil area Batam," kata Burhan, Selasa (8/1/2013).

Menurutnyainstalasi di dalam rumah pelanggan merupakan tanggungjawab pelanggan, PLN hanya bertanggungjawab sampai KwH meter yang terpasang.

"Artinya, pelanggan harus aktif untuk menjaga keselamatan diri dan keluarga serta tetangga disekitarnya dengan cara memastikan bahwa instalasi listrik di rumahnya aman dan terpasang dengan baik," pungkasnya.