Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

KAKI Imbau Masyarakat Jaga Kondusivitas di Tengah Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar
Oleh : Redaksi
Rabu | 10-12-2025 | 10:28 WIB
1012_sekjen-kaki-Anshor-Mumin.jpg Honda-Batam
Muhammad Anshor Mumin. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Komite Anti Korupsi Indonesia (KAKI) meminta seluruh elemen masyarakat menahan diri dari aksi-aksi unjuk rasa di tengah musibah yang menimpa warga di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.

Sekjen KAKI, Muhammad Anshor Mumin, mengatakan kondisi bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat membutuhkan solidaritas nasional dan kerja bersama untuk meringankan beban para korban.

Ia pun menyerukan kelompok buruh, perangkat desa, pemuda, hingga mahasiswa menjaga situasi tetap kondusif. Mereka menilai mobilisasi massa berpotensi menambah ketegangan sosial dan politik di dalam negeri.

"Saat ini adalah momentum bagi masyarakat, bersama Polri dan TNI, untuk bahu-membahu membantu pemerintah di bawah Presiden Prabowo dalam penanganan bencana di wilayah terdampak," ujar Anshor Mumin, Selasa (10/12/2025).

Anshor Mumin juga menyinggung aksi unjuk rasa yang melibatkan APDESI serta kelompok-kelompok yang mereka sebut berpotensi ditunggangi kepentingan politik tertentu. Menurutnya, energi para peserta unjuk rasa akan lebih bermanfaat bila diarahkan untuk membantu rekan-rekan mereka di daerah bencana.

Ia pun berharap sikap solidaritas APDESI mendorong penggalangan bantuan bagi perangkat desa di Aceh, Sumbar, dan Sumut yang tengah kesulitan. Ajakan serupa ditujukan kepada kelompok buruh dan mahasiswa agar memprioritaskan dukungan bagi sesama yang terdampak bencana.

Anshor Mumin menutup seruannya dengan ajakan kepada publik untuk bersatu dan membantu pemerintah dalam upaya penanganan bencana.

Editor: Gokli