Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lima Warga Disambar Petir

Dua Korban Tewas Dikebumikan di Kampung Halaman
Oleh : kli/dd
Sabtu | 24-11-2012 | 13:02 WIB
korban-petir.gif Honda-Batam
Jazad Andika saat disemayamkan di rumah duka sebelum diterbangkan ke kampung halamannya.

BATAM, batamtoday - Dua korban tewas dari lima warga yang disambar petir, kemarin sore di daerah Perumahan Villa Mukakuning, Sagulung diberangkatkan ke tempat asalnya. Kedua korban tewas yakni Andika Kuswandi dan Heni Kurniawan diberangkatkan tadi pagi lewat Bandara Hang Nadim, Batam, Sabtu (24/11/2012).


Tiga orang yang selamat dari musibah tersebut yakni Iwan alias Dawan, Hendro dan Asery. Kelima korban merupakan warga Perumahan Villa Mukakuning, Sagulung. Terakhir diketahui, Heni merupakan ketua RT, sementara Andika merupakan ketua RW10 di perumahan tersebut.

Tewasnya kedua korban meninggalkan kesedihan yang paling dalam bagi sanak keluarganya. Tak hanya itu, warga Villa Mukakuning juga turut merasakan kesedihan yang sama.

Mbah Sarib, salah seorang warga yang mengaku dekat dengan keluarga Andika mengaku sagat sedih dengan kejadian itu. Dia bahkan merasa sulit menerima musibah yang menimba Adika tersebut.

"Sedih sekali hati mbah ini nak. Andika itu sudah saya anggap sebagai anak sendiri. Kepergiannya begitu cepat dan tiba-tiba," katanya sembari mengusap air mata di pipinya.

Warga lain juga mengaku hal yang sama dengan Mbah Sarib. Khususnya tetangga dekat rumah korban. Tak hanya keluarga dekat, warga Villa Mukakuning juga ramai mengantarkan jenazah kedua korban sampai bandara.

Disebut, Andika diterbangkan ke Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat  sekitar pukul 07.00 WIB. Sementara, Heni diterbangkan ke Tulungagung, Jawa Timur, sekitar pukul 09.30 WIB.