Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

BP Batam Fokus Benahi Penataan Kota Demi Dukung Iklim Investasi dan Target Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Oleh : Redaksi/Alex
Kamis | 17-04-2025 | 15:04 WIB
Cece-Li-BP.jpg Honda-Batam
BP Batam, Li Claudia Chandra. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Wakil Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Li Claudia Chandra, menegaskan komitmen institusinya untuk meningkatkan penataan kawasan di Kota Batam guna menciptakan lingkungan yang nyaman, tertata, dan kondusif bagi para investor.

Langkah ini sejalan dengan instruksi Presiden RI, Prabowo Subianto, yang menargetkan pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 8 persen melalui penguatan kawasan strategis.

"Kami ingin Batam berkembang menjadi kota yang lebih maju dan mampu memberikan kenyamanan bagi investor. Oleh karena itu, kami akan terus melakukan pembenahan, terutama dalam aspek pelayanan perizinan dan penanganan kendala investasi," ujar Li Claudia, yang juga menjabat sebagai Wakil Wali Kota Batam, dalam rapat Program Kerja BP Batam 2025-2029.

Li menjelaskan fokus pembangunan lima tahun ke depan tertuju pada lima kawasan strategis yang masuk dalam skema Wilayah Penataan dan Pengembangan (WPP), yakni:

  1. Kawasan Teluk Tering
  2. Jalan Lingkar Luar Jodoh-Tanjung Pinggir
  3. Kawasan Hang Nadim Aerocity
  4. DAM Baloi
  5. Kawasan New Nagoya

Kelima kawasan tersebut dirancang untuk memperkuat konektivitas antarwilayah, menaikkan nilai lahan, serta membuka pusat-pusat ekonomi baru yang dapat mempercepat laju investasi di Batam.

Lebih lanjut, Li Claudia mengajak pelaku usaha untuk berperan aktif dalam pembangunan kota. "Kami berharap sektor swasta turut berkontribusi dalam menjadikan Batam lebih maju dan berdaya saing. Ini adalah tanggung jawab bersama," tegasnya.

Untuk memperkuat kolaborasi, BP Batam juga membuka ruang komunikasi seluas-luasnya bagi para investor yang mengalami kendala. "Apabila terdapat persoalan di ranah BP Batam atau Pemerintah Kota, silakan datang langsung. Selama persyaratan lengkap, kami siap bantu menyelesaikannya," tandasnya.

Editor: Gokli