Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Wagup Wacanakan Pembangunan Jalan Lingkar Tanjungpinang
Oleh : ah/dd
Kamis | 01-11-2012 | 08:52 WIB
wagub-1.jpg Honda-Batam
Wakil Gubernur Kepri Soeryo Respationo

TANJUNGPINANG, batamtoday - Mengingat pesatnya pertumbuhan penduduk dan jumlah kendaraan di ibu kota Provinsi Kepulauan Riau, Tanjungpinang, sudah seharusnya diimbangi dengan pembangunan ruas jalan untuk mengantisipasi kemacetan ke depannya.


Apalagi, melihat kondisi Kota Tanjungpinang yang sudah kesulitan melakukan perluasan badan jalan, wacana pebangunan jalan lingkar Tanjungpinang dimungkinkan menjadi solusi yang tepat. 

Wakil Gubernur Kepri Soeryo Respationo, Rabu (31/10/2012), membenarkan adanya rencana pembangunan jalan lingkar di sekitaran Kota Tanjungpinang selaku ibu kota Provinsi Kepri.

Alasan wagup memiliki program pembangun jalan lingkar dalam waktu dekat, 

"Mengingat pertumbuhan penduduk dan jumlah kendaraan per tahun, serta kondisi jalan yang sempit menjadi tolak ukur ingin membangun jalan lingkar di Kota Tanjungpinang," katanya.

Menurutnya, pembangunan jalan lingkar Tanjungpinang mulai dikerjakan tahun 2013 mendatang. Dan itu menjadi solusi yang kongkrit untuk mengatasi sulitnya melakukan peluasan badan jalan dan peluasan akses pejalan kaki.

Selain memberikan akses bagi pengguna jalan raya, dengan adanya jalan lingkar akan mebuat Kota Tanjungpinang semangkin maju dan terhindar dari putusnya akses jalan menuju kota.

"Pembangunan jalan lingkar ini direncanakan akan dibangun pada tahun 2013 mendatang, dan jalan lingkar akan dibangun sampai dengan wilayah Bintan dan daerah pulau-pulau sekitaran kota," terang Wagup Soerya Respationo.