Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Presiden Prabowo Subianto Terima Penghargaan Tertinggi Peru 'Grand Cross of the Order of the Sun'
Oleh : Redaksi
Jum\'at | 15-11-2024 | 14:44 WIB
15-11_prabowo-penghargaan-peru_011.jpg Honda-Batam
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dianugerahi penghargaan tertinggi 'Grand Cross of the Order of the Sun of Peru' oleh Pemerintah Peru. (Setkab RI)

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Dalam kunjungan kenegaraan bersejarahnya ke Peru, Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dianugerahi penghargaan tertinggi 'Grand Cross of the Order of the Sun of Peru' oleh Pemerintah Peru.

Tanda kehormatan ini diserahkan langsung oleh Presiden Dina Boluarte dalam sebuah upacara resmi yang berlangsung di Istana Pemerintahan di Lima pada Kamis (14/11/2024), dan turut disaksikan oleh sejumlah pejabat tinggi negara.

Penghargaan ini, yang awalnya dikenal sebagai 'Orden del Sol' atau 'El Sol del Peru', merupakan tanda kehormatan tertinggi di Peru, diberikan kepada pemimpin negara atau tokoh internasional atas kontribusi luar biasa mereka bagi Peru dan dunia. Dengan status tertinggi, Grand Cross, penghargaan ini melambangkan persahabatan dan penghormatan mendalam antara kedua negara.

Sebagai penerima Grand Cross, Presiden Prabowo menerima Kalung Agung dengan Lingkaran Berlian yang dirancang dengan detail simbolik. Penghargaan ini menampilkan lambang berbentuk matahari berdiameter 80 mm, simbol 'El Sol del Peru' yang melambangkan kemuliaan bangsa Peru. Di tengahnya terdapat piringan bergambar lambang negara Peru yang dikelilingi oleh enamel merah dan putih, serta tulisan 'El Sol del Peru' bersama angka '1821' yang menandai tahun kemerdekaan Peru. Rangkaian ini diperkaya dengan cabang palem dan laurel berwarna hijau yang melambangkan perdamaian dan kejayaan.

Presiden Prabowo menyampaikan rasa terima kasih yang tulus atas kehormatan ini dan menegaskan komitmen Indonesia dalam memperkuat hubungan bilateral dengan Peru di berbagai bidang. "Ini adalah kehormatan yang luar biasa bagi saya dan bagi Indonesia. Terima kasih banyak, Presiden Boluarte," ucapnya, dalam pernyataan pers bersama, demikian dikutip laman Setkab.

Penghargaan ini menjadi simbol hubungan erat yang terus berkembang antara Indonesia dan Peru, menandai komitmen kedua negara untuk menjalin kemitraan yang lebih kuat dan saling menguntungkan di masa depan.

Editor: Gokli