Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Berobat Gratis Pakai KTP Bintan Berlaku di RS Tanjungpinang, Batam hingga Singkawang
Oleh : Harjo
Rabu | 07-02-2024 | 12:32 WIB
RSUD-Bintan-MoU-RSB-BTM.jpg Honda-Batam
Direktur RSUD Bintan, dr Bambang saat MoU dengan RSBP Batam, untuk pengobatan gratis bagi masyarakat Bintan dengan KTP. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Pemerintah Kabupaten Bintan kembali meluncurkan program keberpihakan kepada masyarakat. Tak tanggung-tanggung, pelayanan kesehatan gratis dapat dinikmati masyarakat Bintan di beberapa rumah sakit yang ada di Tanjungpinang, Batam, dan bahkan Kabupaten Singkawang-Provinsi Kalimantan Barat.

Hal ini tertuang dalam MoU yang dijalin Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bintan dengan beberapa RS di daerah tersebut.

Direktur RSUD Bintan, dr Bambang, menuturkan kemudahan ini akan terus mendapat evaluasi untuk ditingkatkan. "Sudah dipersiapkan beberapa waktu dan akhirnya MoU bisa kita lakukan. Jadi sekarang resmi masyarakat dengan hanya menggunakan KK/KTP Bintan bisa berobat gratis di 4 Rumah Sakit selain RSUD Bintan," katanya, Selasa (06/2/2024).

Empat rumah sakit tersebut yakni RSUD Raja Ahmad Thabib di Tanjungpinang, RSUD Engku Haji Daud di Tanjunguban, RSUD Dr Abdul Aziz di Singkawang yang kesemuanya telah berjalan kemudian ditambah RSBP Batam dimulai pada awal tahun ini. Hak mendapatkan pelayanan kesehatan kini semakin dapat dinikmati masyarakat Bintan.

Bupati Bintan, Roby Kurniawan, saat dikonfirmasi terkait hal tersebut mengatakan, berbagai inovasi yang dilakukan memang berlandaskan pada azas kebutuhan. Hal ini yang menjadi pijakan utama dalam setiap kebijakan yang diambil Pemerintah Daerah.

"Tahap demi tahap, semua untuk memudahkan masyarakat. Rumah Singgah kita ada di Singkawang, di Batam juga asa Rumah Singgah punya Pemerintah Provinsi, sekarang rumah sakitnya pun bisa gratis," jelasnya.

Dari data yang diketahui untuk tahun 2023 lalu sebanyak 47.326 jiwa telah memanfaatkan program berobat gratis dengan menggunakan KK/KTP Bintan. Dengan rincian RSUD Bintan 1.586 jiwa, RSUD EHD sebanyak 111 jiwa, RSUD RAT 98 jiwa, RSUD Singkawang 6 jiwa dan sisanya tersebar di 14 Puskesmas yang ada di Bintan.

Editor: Gokli