Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sambut HUT Bhayangkara ke-77, Satpolairud Polres Karimun Tanam Mangrove di Pantai Coastal Area
Oleh : Freddy
Jum\'at | 09-06-2023 | 13:44 WIB
IMG-20230609-WA0018.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Penanaman pohon mangrove di Pantai Coastal Area Karimun. (Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-77 tahun 2023, Satpolairud Polres Karimun melakukan penanaman 1.000 bibit mangrove di Pantai Coastal Area Tanjungbalai Karimun, Jumat (9/6/2023).

Penanaman mangrove dilakukan Satpolairud bersama Lanal Tbk, Kodim 0317 Tbk, Bakamla Karimun, Basarnas Karimun, Kantor Camat Karimun dan nelayan.

Kabag Ops Polres Karimun, Kompol Shalahuddin mengatakan dengan dilakukan penanaman mangrove tersebut diharapkan dapat menjaga keberlangsungan ekosistem di laut.

"Nantinya dengan adanya hutan mangrove ini dapat mencegah terjadinya bencana saat adanya gelombang pasang air laut," ujar Kabag Ops.

Sementara, Kasat Polairud Polres Karimun, Iptu Dodi Basyir berharap kegiatan serupa akan terus berlanjut dan tentunya wajib dilakukan perawatan.

"Tentunya ini akan menambah luas hutan mangrove sehingga dapat melindungi dan mencegah terjadinya bencana di Kab. Karimun," tutup Kasatpolair.

Editor: Yudha