Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

MAN IC Batam Juara Pertama ISFO 2023 Tingkat SMA
Oleh : Aldy
Selasa | 23-05-2023 | 11:24 WIB
MAN-IC-Batam.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Maulana Habibie Alghifari dan Muhammad Aqil Syafiq, siswa MAN IC Batam, juara pertama ISFO 2023 tingkat SMA yang diselenggarakan OJK. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Batam - Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendikia (MAN-IC) Kota Batam berhasil meraih juara pertama di ajang Indonesia Sharia Financial Olimpiad (ISFO) tingkat SMA tahun 2023, yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Keberhasilan MAN IC Batam ISFO tingkat SMA atau olimpiade keuangan syariah tingkat nasional tahun 2023, atas nama Maulana Habibie Alghifari dan Muhammad Aqil Syafiq yang masih duduk di kelas X, berhasil mengalahkan kontingen dari SMA Negeri 1 Bantul dan MAN 2 Malang yang duduk di posisi 2 dan 3 pada babak Final ISFO 2023.

Adapun babak Final ISFO 2023 diselenggarakan pada 22 Mei 2023 di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat, yang dihadiri Friderica Widyasari Dewi, Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan dan Edukasi Perlindungan Konsumen OJK.

Friderica menyebutkan, sebelum maju ke babak Final, MAN IC Batam dan para finalis berhasil mengalahkan 34 peserta dari seluruh provinsi di Indonesia pada babak penyisihan I dan II yang diselenggarakan secara online pada tanggal 9 Mei 2023.

Pada tahap penyisihan pertama, 15 peserta teratas lolos dan mengikuti seleksi pada tahap penyisihan II. "Selanjutnya 3 peserta teratas pada tahap penyisihan II melaju kebabak Final yang diselenggarakan secara tatap muka," ujar Friderica, dalam keterangan tertulis, Selasa (23/5/2023).

Sementara Kepala OJK Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Rony Ukurta Barus, memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi yang telah ditorehkan oleh kontingen dari MAN IC Batam.

Pihaknya berharap agar prestasi ini dapat menjadi penambah semangat dan motivasi bagi seluruh pemangku kepentingan seperti OJK, pelaku usaha jasa keuangan, Pemerintah Daerah dan khususnya generasi muda di Provinsi Kepulauan Riau untuk meningkatkan literasi keuangan dan literasi keuangan syariah di Kepulauan Riau.

Rony juga menyampaikan apresiasi kepada Kepala Sekolah MAN IC Batam, para Pendidik dan Guru Pendamping atas dukungan dan bimbingannya, sehingga kontingen dari MAN IC Batam bisa meraih prestasi yang membanggakan.

"Maulana Habibie Alghifari dan Muhammad Aqil Syafiq, masih duduk di kelas X. Namun, dapat mengharumkan nama Provinsi Kepri dan Kota Batam," tutup Rony Ukurta Barus.

Editor: Gokli