Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Diduga Korban Pembunuhan

Kerangka dan Tengkorak Manusia Ditemukan di Rawa-rawa Kampung baru
Oleh : ah/si
Selasa | 28-08-2012 | 20:11 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday- Imam Gunawan Siregar (24) menemukan tengkorak dan kerangka manusia yang sudah tidak utuh lagi di bawah pohon bakau (mangrove) saat memancing ikan di rawa-rawa Kampung Baru Tanjungpinang.



Imam terlihat kaget dan panik, saat menemukan tengkorak dan kerangka manusia yang diduga korban pembunuhan itu. Imam pun segera berlari ke pos polisi terdekat dan memberitahukan peristiwa penemuannya ke Polsek Tanjungpinang Barat.

"Saya awalnya mau mancing, tapi tiba-tiba merasa asing melihat ada sesosok tengkorak manusia, dibawah pohon  bakau. Saya kaget dan panik, kemudian saya lapor ke polisi," kata Imam di Tanjungpinang, Selasa (28/8/2012).

Menurut Imam, penemuan tengkorak dan serpihan kerangka manusia itu secara tidak sengaja saat hendak mancing ikan di rawa-rawa di Jalan Perikanan RT 1/RW 3 Kelurahan Kampung Baru, Tanjungpinang sekitar pukul 15.00 WIB.

Atas laporan penemuan Imam tersebut, Polsek Tanjungpinang Barat kemudian beberapa petugas menuju ke tempat kejadian perkara (TKP). Di TKP, polisi selanjutnya mengumpulkan tengkorak dan serpihan kerangka manusia itu untuk dilakukan identifikasi. 

Kanit Polsek Tanjungpinang Barat Ipda Yusnil yang memimpin olah TKP mengatakan, telah ditemukan kerangka manusia dalam keadaan tidak utuh diduga berjenis kelamin laki-laki.  Diantara kerangka tersebut ditemukan celana pendek berwarna hijau, yang ditemukan 50 meter dari serpihan kerangka dan tengkorak manusia tersebut. 

"Kami sedang melakukan penyelidikan dan mengambil sejumlah keterangan saksi. Kita belum bisa menyimpulkan, apakah kerangka manusia tersebut korban pembunuhan atau tidak," katanya.

Untuk indentifikasi lebih lanjut, kerangka manusia tersebut dibawa ke Rumah Sakit Daerah Tanjungpinang. Rencana Polsek Tanjungpinang Barat akan melakukan otopsi untuk mengetahui identitas korban, dan mencari tanda-tanda kekerasan terhadap korban yang diduga merupakan korban pembunuhan.

Polsek Tanjungpinang Barat juga akan mencari bagian kerangka lainnya, yang diduga masih tercecer di sekitar rawa-rawa Kampung Baru, Tanjungpinang.