Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ini Capaian Kinerja Polres Bintan Sepanjang Tahun 2022
Oleh : Harjo
Kamis | 29-12-2022 | 19:52 WIB
rilis-polres-bintan1.jpg Honda-Batam
Kapolres Bintan AKBP Tidar Wulung Dahono menyampaikan rilis akhir tahun 2022 Polres Bintan. (Harjo/BTD)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Polres Bintan menggelar press release capaian kinerja sepanjang tahun 2022, Kamis (29/12/2022).

Kapolres Bintan, AKBP Tidar Wulung Dahono memaparkan, kasus lakalantas tahun 2022 mengalami penurunan bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Namun untuk Reserse kriminal dan Reserse Narkoba mengalami peningkatan baik jumlah tersangka hingga jumlah barang buktinya.

Satreskrim menanganani 146 kasus atau naik 21 persen dari tahun sebelumnya. Sedangkan Satres Narkoba sebanyak 28 kasus di tahun 2022, ada kenaikan 3 kasus dari tahun sebelumnya.

"Ada pun kasus yang menonjol, diantaranya kasus mafia tanah, korupsi, perkelahian antar siswa tingkat SMA hingga ada korban yang meninggal dunia. Selain itu kasus pemerkosaan terhadap anak, kasus penangkapan Pekerja Migran Indonesia (PMI) hingga peredaran narkoba dengan pelaku masih di bawah umur," terangnya.

Selain itu Kapoles juga mengatakan, pada tahun 2022 ada 2 personil yang telah melakukan pelanggaran. Salah satunya diberhentikan dengan tidak hormat (PDHT).

"Satu personil F di PTDH karena kasus Disersi atau mangkir selama 1 tahun. Setelah dilakukan penyelidikan sudah tidak berada di tempat, sehingga layak untuk diberhentikan," ungkap Tidar.

"Selain ada yang melakukan pelanggaran, sebanyak 38 personil Polres Bintan juga berprestasi dan memproleh penghargaan," pungkasnya.

Editor: Yudha