Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Mau Menyeberang ke Dumai, Empat Imigran Afghanistan Diamankan Polisi
Oleh : Charles/Dodo
Selasa | 24-07-2012 | 18:17 WIB

TANJUNGPINANG, batamtoday -  Empat imigran gelap asal Afghanistan masing-masing Muhammad Roza, Qhuaha, Ulum Ali Ahmad dan Abdul Qoyun, diamankan anggota Polsek KPPP Pelabuhaan Domestik Sri Bintan Pura Tanjungpinang, saat hendak menyeberang menuju Dumai, Selasa (24/7/2012).


Kapolsek KPPP Sri Bintan Pura Tanjungpinang, Kompol Arif Budi Purnomo mengatakan pengamanan empat WN Afghanistan itu, dilakukan anggotanya saat hendak berangkat menyeberang dari Tanjungpinang ke Dumai dengan menggunakan MV Dumai Ekspres.

"Saat diamankan, keempat orang itu sempat ditanya, tetapi tidak ada yang bisa berbahasa Indonesia. Atas kecurigaan itu keempatnya diamankan ke Pos KPPP Pelabuhaan," ujarnya kepada wartawan.

Setelah dilakukan introgasi dan diminta menunjukkan identitas nama masing-masing, baru diketahui kalau mereka merupakan WN Afghanistan yang lari dari Rudenim Pusat Tanjungpinang beberapa waktu lalu.

Atas informasi itu, selanjutnya polisi langsung menghubungi pihak Rudenim, untuk mencocokan foto serta nama masing-masing, dan ternyata benar. Keempat WN Afghanistan itu kemudian diserahkan kembali ke Rudenim Tanjungpinang.

Di tempat terpisah, Kepala Rudenim Pusat Tanjungpinang, Yunus Junaed membenarkan adanya pengamanan empat warga negara Afghanistan yang merlarikan diri tersebut.

"Ia kita sudah menerima empat WN Afghanistan yang berhasil diamankan di pelabuhan tadi pagi," kata Yunus Juned.

Untuk sementara, tambah Yunus, pihaknya masih menempatkan keempat WN Afghanistan di ruang isolasi Rudenim guna dilakukan pemeriksaan selama 14 hari.

"Selain keempat orang itu, kita juga menerima empat unit handphone dari berbagai merk yang diduga digunakan sebagai alat komunikasi, dengan rekannya yang lain, bahkan ke negaranya," tambah Yunus Junaed.