Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lanal Karimun Kembali Gencarkan Serbuan Vaksinasi Masyarakat Maritim
Oleh : Fredy
Senin | 07-03-2022 | 09:20 WIB
A-LANAL-TBK-VAKSINASI.jpg Honda-Batam
Kegiatan serbuan vaksinasi masyarakat maritim di Karimun. (Foto: Fredy/BTD)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Pangkalan Angkatan laut Tanjungbalai Karimun (Lanal TBK) kembali menggelar 'Serbuan Vaksinasi Masyarakat Maritim' di dua lokasi di Pulau Karimun Besar, Minggu (6/3/2022).

Kegiatan vaksinasi tersebut, dimulai pada pukul 08.30 WIB yakni di lokasi CV Jasa Bersama jalan Teuku Umar Kelurahan Tanjungbalai Kota, Kecamatan Karimun dan siangnya sekitar pukul 13.00 WIB kegiatan serupa dilaksanakan di Makoramil 01 TBK Kecamatan Karimun.

Komandan Lanal TBK, Letkol Laut (P) Joko Santosa, SE MTr Hanla, CHRMP mengatakan, 'Serbuan Vaksinasi Masyarakat Maritim' itu bertujuan membantu pemerintah menuntaskan program vaksinasi nasional dan melindungi masyarakat dari penularan Covid-19.

Dalam kegiatan ini, Lanal TBK menurunkan tim medis yang terdiri dari Letda Laut (K/W) dr. Vemy Melinda,Serka Rum Patopoy,Kopda APM Beni Fariska, A.Md.Kep, Kopda APM Haris Subagyo, A.Md.Kep, PHL Welista. Dibantu Personel Pam dari Intel Lanal TBK, Pomal dan Babinpotmar, serta Babinsa.

Seperti kegiatan sebelumnya, Lanal TBK menyiapkan vaksin primer yakni dosis I, dosis II dan dosis booster dengan menggunakan vaksin jenis astrazeneca, sinovac dan pfizer.

Seluruh peserta vaksin diharuskan mengikuti sejumlah rangkaian vaksinasi yang dimulai dari pendaftaran, screening, pemeriksaan tensi, suntik vaksin, observasi.

Warga yang mengikuti vaksinasi tersebut sebanyak 81 orang. Rinciannya, dosis I sebanyak 1 orang dan dosis booster sebanyak 80 orang dengan vaksin jenis astrazeneca.

Editor: Dardani