Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lanal Karimun Gelar Vaksinasi Masyarakat Maritim di Pasar Puan Maimun
Oleh : Fredy
Sabtu | 05-03-2022 | 10:12 WIB
A-VAKSINASI-LANAL-KARIMUN.jpg Honda-Batam
Seorang warga sedang menjalani vaksinasi oleh Lanal Tanjungbalai Karimun. (Foto: Ist)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tanjungbalai Karimun menggelar vaksinasi masyarakat dosis I, II dan booster di pasar tradisional Puan Maimun, Kelurahan Sungai Lakam Timur Kecamatan Karimun Kabupaten Karimun, Jumat (4/3/2022).

Dalam kegiatan serbuan vaksinasi masyarakat maritim itu, Lanal Tbk menyediakan vaksin primer yakni untuk dosis I dan dosis II serta booster dengan jenis vaksin Astrazeneca, sinovac dan pfizer.

"Dalam serbuan vaksinasi masyarakat maritim, Lanal Tbk menyiapkan vaksin astrazeneca, sinovac dan pfizer," ujar Komandan Lanal TBK, Letkol Laut (P) Joko Santosa SE, MTr Hanla, CHRMP.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Balai Kesehatan Letda Laut (K/W) dr. Vemy Melinda, Pjs. Paspotmar Lanal TBK Letda Laut (S) M. Arief dan perwira staf Lanal TBK serta personil Pam Intel Lanal TBK, Pomal dan Babinpotmar.

Sementara itu, petugas vaksinasi dilakukan Tim Medis Lanal TBK terdiri dari Letda Laut (K/W) dr. Vemy Melinda, Serka Rum Patopo, Kopda APM Beni Fariska, A.Md.Kep,Kopda APM Haris Subagyo, A.Md.Kep, PHL Welista.

Seluruh peserta vaksinasi diharuskan mengikuti prosedur yang sudah ditetapkan dengan dimulai dari pendaftaran, screening, pemeriksaan tensi dan baru disuntik vaksin dan observasi.

Dalam giat serbuan vaksinasi masyarakat maritim, tercatat 36 orang tervaksin dengan rincian jenis vaksin Astrazeneca untuk dosis I sebanyak 1 orang, dosis II sebanyak 2 orang dan dosis III sebanyak 24 orang.

Editor: Dardani