Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ditinggal Makan, Mobil Dadang Diembat Maling
Oleh : Hendra Zaimi/Dodo
Selasa | 10-07-2012 | 14:37 WIB

BATAM, batamtoday - Malang benar nasib yang dialami Dadang Setiawan (36),  warga Perumahan Taman Batuaji blok AZ/27 ini, usai makan siang di sebuah rumah makan di Perumahan Meditrania, Batam Centre, mobil kesayangan raib digasak maling, Selasa (6/7/2012) sekitar pukul 10.30 WIB.


Mobil merk Hyundai Accent keluaran tahun 1990 dengan nopol BP 1485 XK warna silver ini sebelumnya diparkir di pinggir jalan, sebab ketika akan memarkirkan kendaraan di depan rumah makan, parkiran di sana sudah penuh.

"Waktu itu saya habis dari kantor untuk makan siang, saat mau parkir di depan rumah makan itu sudah penuh, makanya saya memarkirnya di pinggir jalan," ujar Dadang kepada wartawan di Mapolresta Barelang, Selasa (10/7/2012).

Betapa terkejutnya saya, lanjut Dadang, ketika kembali ke tempat dia memarkirkan mobil dan ternyata telah raib dan keberadaannya entah kemana.

"Ketika saya balik ke tempat itu, mobil saya sudah tidak ada. Padahal waktu pergi mobilnya dalam keadaan terkunci," terangnya.

Korban lantas menanyakan kepada warga yang ada di sekitar kejadian, namun anehnya tak satupun warga yang mengetahui keberadaan mobilnya itu.

"Ini kejadian yang aneh, sebab tak pernah ada kejadian orang kehilangan mobil di Batam, sebab kalau kehilangan motor sudah biasa," lanjutnya.

Akibat kejadian itu, lelaki yang sehari-hari berprofesi sebagai wirausaha ini harus mengalami kerugian sebesar Rp15 juta dan kasusnya kini telah dilaporkan ke Sentra Pelayan Kepolisian (SPK) Polresta Barelang.

"Kasusnya sudah saya laporkan usai kejadian itu, mudah-mudahan pihak kepolisian bisa menemukannya," harap Dadang.