Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lagi, Razia Narkoba di Tempat Hiburan Batam Tak Buahkan Hasil
Oleh : Ali/Dodo
Senin | 09-07-2012 | 14:43 WIB
akbp-agus-rahmat.gif Honda-Batam
Direktur Reserse Narkoba Polda Kepri AKBP Agus Rochmat.


BATAM, batamtoday - Direktorat Reserse Narkoba Polda Kepulauan Riau (Kepri) bersama Polresta Barelang dan TNI kembali menggelar razia narkotika di tempat keramaian seperti diskotik, karaoke dan kafe di Batam yang diduga tempat sarang peredaran dan penggunaka Narkotika, Sabtu (7/6/2012), dini hari lalu.


Dari Operasi Seligi 2012 yang digelar di berbagai lokasi, seperti Diskotik Planet, Diskotik Planet 2, Diskotik Planet 3, Diskotik Pacifik, Ratu Platinum, No Name dan Fashion Club N Karaoke, Karaoke SNJ, tak satupun dari lokasi yang dirazia ditemukan adanya peredaran narkoba.

"Dengan hasil kegiatan digeledah para pengunjung dan waitres atau karyawan dan tempat yang dicurigai, namun tidak didapatkan narkoba," ujar Direktur Reserse Narkoba Polda Kepri AKBP Agus Rochmat kepada batamtoday, Senin (9/7/2012).

Dikatakannya, razia narkotika di tempat hiburan dilakukan serentak dengan menerjunkan personil gabungan sebanyak 150 personil dari Polda Kepri, Polresta Barelang dan TNI dimulai PUB dan Karaoke SNJ dan diskotik pasifik sekitar pukul 24.00 WIB.

Agus Rochmat menambahkan, dalam operasi seligi 2012 sebelumnya telah diamankan 120 botol Black Label tanpa label cukai di Pelabuhan Beton, Sekupang yang akan dikirim ke Jakata oleh pelaku seorang wanita berinisal S.

"S dan barang bukti sudah dilimpahkan ke pihak Bea Cukai Kota Batam untuk ditindak lanjuti," ujarnya sembari mengatakan Operasi Seligi 2012 digelar sejak 22 Juni hingga 11 Juli 2012.