Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Calon Bupati Lingga Ishak Ingatkan Jangan Salah Pilih
Oleh : Bayu Yiyandi
Senin | 30-11-2020 | 15:32 WIB
A-ISHAK-LINGGA2.jpg Honda-Batam
Calon Bupati Lingga Ishak bersama para pendukungnya. (Foto: Bayu)

BATAMTODAY.COM, Lingga - Calon Bupati Lingga nomor urut 01, Muhammad Ishak mengingatkan kepada masyarakat agar jangan salah memilih seorang pemimpin pada Pilkada Kabupaten Lingga 9 Desember 2020 mendatang.

Ishak juga mengajak agar masyarakat menggunakan hak suaranya sesuai dengan pilihan hati serta menolak politik uang.

"Budak-budak membeli balon, balon dibeli di Kampung Pane. Hati-hati memilih calon, salah pilih Lingga merane," ujarnya dalam sebait pantun saat menggelar kampanye dibeberapa Desa di Kecamatan Temiang Pesisir, Sabtu (28/11/2020).

Menurutnya, pada Pilkada kali ini, satu suara sangat berarti untuk menentukan arah pembangunan Lingga kedepan. Apalagi kebanyakan dari masyarakat begitu banyak menginginkan perubahan dari masa sebelumnya.

"Jangan sampai terpengaruh dengan permainan kata-kata. Masyarakat di Lingga ini pasti sudah punya pengalaman dalam mengikuti beberapa kali pilkada. Karena itu, selain menyimak visi-misi calon, perlu juga tahu rekam jejaknya masing-masing, prilakunya, etika, kepribadian, kepedulian serta lingkungan yang dekat dengan mereka," kata Ishak.

Disamping itu, ia juga mengingatkan kepada masyarakat agar jangan mudah tergiur dengan money politic. Bila tergiur, maka Lingga akan merana. Carilah informasi sebanyak-banyaknya tentang para calon sebelum membuat keputusan pada 9 Desember nanti.

"Kita tahu sebagian masyarakat yang tinggal jauh dari ibukota kabupaten tidak terjangkau jaringan telekomunikasi untuk mendapatkan informasi. Sekali lagi jangan terpengaruh dengan permainan kata-kata, apalagi saat ini banyak bermunculan akun bodong yang hanya pandai memutar balik fakta tapi tak mau bertanggung jawab," ungkapnya

Apapun pertimbangannya, pada setiap pilkada pasti masyarakat Lingga ingin prubahan, perubahan yang lebih baik dari hari kmaren.

"Kami pasangan calon nomor 01 pada setiap kampanye tidak akan pernah berjanji, tapi insya Allah akan memberikan bukti-bukti bila amanah itu diberikan kepada kami. Dengan konsisten melaksanakan 15 program unggulan ditambah program lainnya, insya Allah di yakini Lingga akan berubah lebih Maju, Agamis dan Berbudaya," tutur Ishak.

Editor: Dardani