Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Warga Kampung Harapan Bengkong Ingin Isdianto Kembali Memimpin Kepri
Oleh : Putra Gema
Kamis | 15-10-2020 | 18:04 WIB
isdianto-kampung-harapan.jpg Honda-Batam
Calon Gubernur Kepri, H Isdianto disambut hangat warga Kampung Harapan, Bengkong, Kamis (15/10/2020). (Foto: Putra Gema)

BATAMTODAY.COM, Batam - Masyarakat Kampung Harapan, Bengkong Sadai, Kota Batam kompak untuk memenangkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, Isdianto-Suryani (INSANI) pada Pilkada serentak 9 Desember mendatang.

Hal itu dikatakan Tokoh Masyarakat Kampung Harapan, Imron kepada Isdianto saat silaturrahmi di kawasan tersebut, Kamis (15/10/2020). "Saya jamin kawan-kawan di sini akan kompak. Untuk mencoblos Pak Isdianto pada 9 Desember nanti. Kita jamin itu," kata Imron.

Ia menjelaskan, pada Pilgub 2015 lalu, masyarakat setempat juga memenangkan abang kandung Isdianto, almarhum Muhammad Sani dengan jumlah persentase sebanyak 75 persen.

"2015 lalu, suara Pak Sani di sini 75 persen. Untuk Desember nanti kita jamin akan mempertahankan 75 persen suara ini untuk Pak Isdianto. Bahkan kalau bisa kita akan all out untuk melebihi 75 persen itu," ujarnya.

Jika Isdianto terpilih nanti, Imron meminta agar Kampung Harapan lebih diperhatikan lagi. Sebab, selama 30 tahun kawasan tersebut kurang diperhatikan.

"Tolong, Pak Isdianto selesaikan masalah insfrastruktur di sini. Kalau bisa, ya tidak mewah lah. Cukup buatkan saja fasilitas umum di kampung ini jadi lebih bagus dan bisa dipakai dengan nyaman," pintanya.

Melihat antusias masyarakat Kampung Harapan, membuat Isdianto merasa merinding. Karena, dirinya tidak menyangka bahwa mendapatkan sambutan yang hangat dari masyarakat setempat.

"Jujur saya merinding atas sambutan masyarakat di sini. Insya Allah, saya akan komitmen untuk merehap kampung ini. Bahkan kalau saya sudah memegang teguh, untuk membuat kampung ini menjadi Kampung Provinsi," ujarnya.

Kendati demikian, Isdianto meminta agar masyarakat setempat tetap selalu kompak agar apa yang direncanakan dapat segera terealisasi.

Editor: Gokli