Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Banyak Pedagang Tak Pakai Masker

Pasar Kaget Kavling Nato Sagulung Rentan Jadi Penyebaran Covid-19
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 18-05-2020 | 11:32 WIB
pasar-kaget-nato1.jpg Honda-Batam
Warga berdesakan belanja di Pasar Kaget Kavling Nato. (Foto: Irwan)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pemerintah menganjurkan memakai masker dan physical distancing akibat wabah Covid-19. Namun hal itu diacuhkan pedagang dan pembeli di pasar kaget Kaveling Nato, Kelurahan Sungai Langkai, Kecamatan Sagulung, Kota Batam.

Warga berdesak-desakan saat mengunjungi pasar kaget yang berada di gang jalan komplek Kaveling Nato. Sama sekali tak ada sosial distancing sehingga rentan akan penyebaran Covid-19. Apalagi kondisi pasar keget berada di depan rumah warga.

"Ini tidak ada social distancingnya, apalagi banyak warga yang tidak menggunakan masker. Sangat rentan penyebaran covid-19," kata Rina, salah satu warga yang kerap melintas di sana.

Senada, Naldi --warga lainnya, menuturkan, masa pandemi Covid-19 saat ini mall dan pasar harus mengikuti anjuran penanganan corona, seperti menyediakan tempat cuci tangan dan pengunjung harus menggunakan masker. Namun malah sebaliknya yang terjadi di pasar keget Kavling Nato.

"Masuk perumahan biasa saja orang masuk harus ada surat izin atau kurir tidak bisa masuk. Tapi di kavling Nato ini semua bisa masuk dan sangat menghawatirkan. Program walikota di pasar keget kavling Nato sudah tidak terealisasi," ujarnya.

Ia berharap perangkat RT/RW, Lurah dan Kecamatan melakukan tindakan tegas menertibkan pasar keget yang menghawatirkan penyebaran Covid-19.

"Masalah Covid-19 ini jangan dianggap main-main. Pemerintah harus tegas melakukan penertiban," ujar warga Batuaji ini.

Editor: Yudha