Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dua Bus Karyawan PT Freeport Ditembaki Orang Tak Dikenal
Oleh : Redaksi
Senin | 13-01-2020 | 11:52 WIB
ilustrasi-penembakan113.jpg Honda-Batam
Ilustrasi penembakan.

BATAMTODAY.COM, Mimika - Bus yang membawa karyawan PT Freeport ditembaki orang tak dikenal (OTK). Bus mengalami kerusakan akibat peristiwa ini.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa penembakan terhadap bus karyawan dengan nomor lambung 140419 itu terjadi di MP (Mile Pos) 53, Area Freeport, Senin (13/1/2020), sekitar pukul 08.40 WIT.

Saat itu, bus yang mengangkut karyawan di area Tembagapura sedang menuju Timika. Saat melintas di Mile-53, bus ditembaki OTK dari sebelah kanan.

Belum ada laporan soal korban akibat peristiwa ini. Ada tiga lubang yang diduga bekas peluru di bodi bus.

Kepolisian sedang mengecek peristiwa itu. Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw dikabarkan sedang menuju lokasi.

"Masih mengecek," kata Kabid Humas Polda Papua Kombes AM Kamal.

Sementara Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw mengecek langsung lokasi penembakan bus karyawan Freeport yang ditembaki orang tak dikenal (OTK). Ada dua bus yang ditembaki.

"Saya sudah ke TKP (tempat kejadian perkara), dan melihat langsung lokasi dan kondisinya area lokasi, syukur tidak ada korban," ujar Irjen Paulus saat dihubungi, Senin (13/1/2020).

Tim polisi saat ini menyusuri lokasi kejadian untuk memantau gerak para penembak bus karyawan Freeport.

Bus armor yang ditembaki dikendarai Yuni Chandra Suwenda dan Ansar Dolo. Tampak bekas peluru di bodi bus yang ditumpangi karyawan Freeport.

Sumber: detik.com
Editor: Yudha