Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tahun Ini, Pemprov Kepri Bangun 9 Gedung Sekolah Baru
Oleh : Redaksi
Senin | 06-01-2020 | 16:04 WIB
gsb-sma.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pemprov Kepri akan membangun sejumlah bangunan sekolah baru di tahun 2020 ini.

Selain itu, juga membangun ruang kelas baru (RKB) di beberapa sekolah yang masih kekurangan ruang belajar. Hal ini senada dengan harapan Plt Gubernur Kepri, Isdianto yang berharap SDM Kepri lebih berkualitas.

"Tahun 2020 ini kita akan bangun sejumlah sekolah baru di beberapa kabupaten dan kota. DED semua sekolah sudah, tinggal pembangunannya," ujar Muhammad Dali, Kepala Dinas Pendidikan Kepri, seperti dilansir situs resmi Diskominfo Kepri, belum lama ini.

Pemprov Kepri akan membangun, SMA Posek, SMA di Singkep Pesisir, SMA 25, SMA 26, SMA 27 dan SMA 28 di Batam, serta SMK 9 Batam, SMK Bunguran Timur Laut Natuna, SLB Bintan di Kijang. Sementara itu, ada sekitar Rp 13 miliar dianggarkan untuk ruang kelas baru (RKB).

Hal ini senada dengan harapan Plt Gubernur Kepri, Isdianto yang berharap SDM Kepri lebih berkualitas. "Apa yang selalu disampaikan Pak Presiden, bahwa SDM yang berkualitas. Tentu ada kerja sama kita dengan Dinas Pendidikan dan lain sebagainya," ujar Isdianto.

Penambahan sekolah dan RKB tersebut diharapkan dapat meningkatkan SDM siswa di Kepri. "Supaya keluaran anak-anak kita, supaya menjadi anak-anak yang berkualitas. Selanjutnya selaku negara, tergantung SDM itu sendiri," tambah Isdianto.

Ia berharap ke depan, Kepri dipimpin oleh generasi yang berkualitas. "Kita mau ke depan SDM kita menjadi SDM yang berkualitas. Yang menjadi generasi penerus Provinsi Kepri. Sehingga Provinsi Kepri menjadi sejahtera," sebut Isdianto.

Editor: Gokli