Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tertinggal Pesawan YangTiga Jam Berangkat Lebih Aw

Puluhan Penumpang Batavia Airlines Nyaris Mengamuk
Oleh : Dodo
Senin | 31-01-2011 | 17:26 WIB
Ngotot.jpg Honda-Batam

Ngotot - Salah seorang penumpang ngotot saat mempertanyakan alasan pemberangkatan Batavia Airlines tiga jam lebih awal dari yang dijadwalkan. Pesawat Batavia Airlines berangkat sekitar pukul 11.00 WIB, sementara dalam tiket tertera keberangkatan pada pukul 14.00 WIB, (Foto: Dodo).

Batam, batamtoday - Puluhan penumpang maskapai penerbangan Batavia Airlines tujuan Jakarta nyaris mengamuk setelah mereka tak terangkut karena pesawatnya sudah berangkat tiga jam lebih awal dari jadwal yang ditentukan sebelumnya.

"Jadwal keberangkatan seperti tertera di tiket seharusnya pukul 14.00 tapi kenapa kok malah berangkat pukul 11.00 dan tanpa pemberitahuan," kata Yopi, penumpang Batavia tujuan Jakarta, Senin, 31 Januari 2011.

Yopi mengaku pihak maskapai sama sekali tidak memberikan pemberitahuan baik itu telepon maupun pesan pendek kepada dirinya.

"Saya pesan tiket sejak tanggal 26 Januari lalu, kenapa seenaknya memberangkatkan pesawat di luar jadwal," ujarnya dengan nada tinggi.

Hal yang sama juga dialami oleh Susanti yang juga mengaku tidak mendapatkan pemberitahuan dari pihak Batavia.

"Kalau ada pemberitahuan pasti terekam di ponsel saya," tukas Susanti.

Dia meminta kepada Batavia untuk memberangkatkan seluruh penumpang pada hari itu juga. Namun pihak Batavia menawarkan pemberangkatan pada pukul 19.00 WIB, dan hal itu ditolak tegas oleh sebagian besar penumpang.

Saat dikonfirmasi, pihak Batavia menolak memberikan keterangan kepada wartawan soal alasan pemberangkatan pesawat tiga jam lebih awal dari yang dijadwalkan.