Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Puluhan Kendaraan Diamankan saat Razia Gabungan di Top 100 Tembesi
Oleh : Hendra Mahyudi
Senin | 14-10-2019 | 16:29 WIB
razia-tembesi1.jpg Honda-Batam

PKP Developer

Puluhan kendaraan yang diamankan saat razia di Top 100 Tembesi. (Foto: Hendra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Total 20 lebih kendaraan roda dua dan 4 kendaraan roda empat berhasil diamankan pihak kepolisian Satlantas Polresta Barelang bersama Upt Samsat Kecamatan Batuaji dan Sagulung saat razia di Top 100 Tembesi, Kecamatan Sagulung, Senin (14/10/2019).

"Untuk saat ini kita belum dapat informasi jumlah resminya, tapi perkiraan yang berhasil diamankan itu ada dalam 1 lori sekitar 20 lebih sepeda motor, ditambah mobil 4," ujar Sofrinal, Kasubnit I Turjawali Satlantas Polresta Barelang.

Lanjutnya, razia kali ini diadakan khusus untuk mendongkrak pendapatan daerah kota Batam yang mana hanya diadakan di 1 titik semata, yaitu wilayah Top 100 Tembesi.

"Untuk hari ini kita hanya adakan 1 titik di wilayah Top 100 Tembesi, kendaraan yang terjaring cukup banyak yang tidak memiliki SIM dan STNK," terangnya.

Sementara itu bagi pengendara yang telah mati pajak atau tidak memiliki SIM namun membawa STNK, maka masih bisa diberikan keringanan seperti bisa membawa kendaraan, namun proses hukum akan tetap dilanjutkan.

"Kalau dia nanti tidak bawa SIM dan bawa STNK, kendaraan kita lepaskan dulu jika memang dia membutuhkan kendaraan buat bekerja, namun tetap proses hukum tetap kita lanjutkanlanjutkan," pungkasnya.

Editor: Yudha