Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Menkeu Kembali Pecat 5 Pejabat Eselon III Dirjen Pajak
Oleh : Taufik/Tunggul Naibaho
Selasa | 25-01-2011 | 07:11 WIB

Jakarta, batamtoday - Menteri Keuangan Agus Martowardojo kembali memecat lima pejabat eselon di Dirjen Pajak terkait dengan kasus mafia pajak Gayus Tambunan.

Hal itu disampaikan Agus seusai mengikuti rapat yang dipimpin oleh Wakil Presiden Boediono di Istana Wapres, Jakarta, Senin 24 Januari 2011.

Kelima pejabat yang dipecat adalah pejabat eselon III. Sedangkan sebelumnya Agus juga sudah mengganti Dirjen Pajak dan memecat pejabat eselon I  di Dirjen Pajak.

"Di luar yang sudah dipecat pada Maret 2010 lalu karena kasus Gayus, kami juga sudah memecat lima pejabat setingkat eselon III, pekan lalu," tandas Agus, yang dalam keterangan pers tersebut didampingi Menko Politik, Hukum, dan Keamanan, Djoko Suyanto.

Menurut Agus, kelima pejabat itu sudah dicopot pada akhir pekan lalu dan selanjutnya akan diperiksa pihak penyidik Polri.