Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Dispora Gandeng Perguruan Tinggi Negeri Sukseskan Olahraga Kepri
Oleh : Ismail
Jumat | 21-12-2018 | 12:40 WIB
dispora-kepri1.jpg Honda-Batam
Kepala Dispora Kepri Mafrizon dan Kabid Olahraga Jasman foto bersama Wakil Dekan II FIK UNP Doktor Alnedral dan Ketua Jurusan Kepelatihan FIK UNP Doktor Umar di Kantor Dispora Kepri. (Foto: Ismail)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kepulauan Riau melakukan kerjasama dalam bidang olahraga bersama Universitas Negeri Padang.

Kerjasama tersebut merupakan salah satu upaya Pemprov Kepri untuk memajukan bidang olahraga di Kepri menjadi lebih baik.

Untuk membahas kerjasama tersebut, bahkan Wakil Dekan II FIK UNP Doktor Alnedral dan Ketua Jurusan Kepelatihan FIK UNP Doktor Umar secara langsung berkunjung ke Kantor Dispora Kepri, Pulau Dompak, Jumat (21/12/2018).

Dalam pertemuan itu, Alnedral mengungkapkan latar belakang kedatangannya bertujuan untuk menindaklanjuti kerja sama antara Gubernur Kepri dengan UNP. Kerja sama tersebut secara khusus difokuskan pada bidang olahraga.

"Ada beberapa fakultas di UNP. Nah, kerja sama itu dijalin dengan Fakultas Keolahragaan," terangnya.

Ia menjelaskan, sesuai dengan kesepakatan pada pembahasan sebelumnya secara teknis kerjasama antar Lembaga Pendidikan dan Pemerintah daerah ini menyasar pada bagian kepelatihan, pemberdayaan masyarakat terhadap olahraga dan pendidikan keolahragaan.

Dimana, Pemprov Kepri dan UNP akan berkolaborasi dalam mengembangkan bagian-bagian tersebut.

Menurutnya, kerjasama semacam ini sudah coba dibangun UNP dengan beberapa pemerintah daerah, semisal Pemprov Riau dan Jambi.

"Bahkan sejumlah negara pun sudah menjalin kerja sama serupa dengan UNP, antara lain Malaysia, Vietnam dan Filipina," ucap Alnedral.

Sementara itu, Kepala Dispora Kepri Mafrizon mengaku sangat optimis jika kerjasama tersebut akan terwujud dan mencapai tujuan yang dikehendaki bersama.

Menurut dia, sejak terbentuk 2007 lalu Dispora Kepri juga telah langsung menggandeng perguruan tinggi untuk pengembangan olahraga.

"Alhamdulillah, pada 2008, Kepri langsung keluar sebagai juara umum pekan olahraga wilayah (Porwil)," terang Mafrizon.

Atas dasar itu maka Pemprov Kepri terus menggandeng perguruan tinggi untuk mengembangkan delapan cabang olahraga yang masuk Porwil. Mafrizon mengatakan, kerja sama awal dilakukan melalui pelatihan wasit. Sebab, tenaga wasit di Kepri dinilai belum memadai.

"Kadang mantan atlet langsung naik menjadi pelatih. Itu tidak bisa. Makanya kami akan menggelar pelatihan wasit pada 2019 nanti," ungkap Mafrizon.

Editor: Yudha