Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ikatan Tionghoa Muda Kepri Gelar Pengobatan Gratis bagi 876 Pasien di Tanjungpinang
Oleh : Charles
Selasa | 18-12-2018 | 13:28 WIB
pengobatan-gratis-tpi1.jpg Honda-Batam
Pengobatan gratis yang digelar Ikatan Tionghoa Muda (ITM) Kepri. (Foto: Charles)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Wujudkan kepedulian sosial bagi semua kalangan, Ikatan Tionghoa Muda (ITM) Provinsi Kepri menggelar pengobatan gratis bagi masyarakat umum, anak-anak dan Lansia di halaman SD Bintan, Tanjungpinang sejak Minggu (16/12/2018).

Kegiatan bakti sosial tersebut dibuka Wali Kota Tanjungpinang H Syahrul yang dalam sambutannya mengatakan kegiatan pengobatan gratis yang dilaksanakan ITM Kepri itu sangat bermanfaat bagi masyarakat untuk mengetahui kondisi kesehatannya.

"Terima kasih atas terlaksananya kegiatan ini, semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat," ungkap Syahrul.

Syahrul juga berharap, kegiatan ini dapat bersinergi dengan Dinas Kesehatan atau BPJS Kesehatan agar dapat bermanfaat lebih luas bagi masyarakat.

"Semoga kedepannya kegiatan ini dapat bersinergi dengan Dinas Kesehatan dan BPJS Kesehatan sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih luas pada masyarakat," kata Syahrul.

Sementara itu, Ketua ITM DPP Kepri Edyanto mengatakan, kegiatan ini sebagai rasa solidaritas serta bakti pemuda Tionghoa di Kepri yang juga merasa bagian dari NKRI.

"Suku, ras dan agama kita bisa berbeda. Tapi kami juga merasa memiliki tanggungjawab sosial pada saudara, bangsa dan negara ini, yang diwujudkan dengan kegiatan bakti sosial ini," ujarnya.

Ia berharap kegiatan ini akan menjadi bagian rasa sosial dengan teman-teman dan pemuda lain, dalam meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.

Pengobatan gratis ini ditangani 50 tim medis dari dokter umum, dokter gigi dan dokter mata, perawat dan apoteker. Dalam satu hari, dapat melayani ratusan pasien.

"Dalam satu hari pengobatan, sebanyak 876 pasien yang mendaftar, dan dilayani 18 dokter umum, 1 dokter kulit, 1 dokter anak, 5 dokter gigi, 6 orang team dokter mata dan 10 orang tim apoteker serta perawat yang melakukan tes darah," ujarnya.

Di hari yang sama, tambah Ediyanto, ITM juga melakukan MoU kerja sama dengan beberapa perusahaan medis seperti Kimia Farma, Klinik Laboraturium Prodia, Klinik Mata Smec, Rumah Sakit Regency Johor Baru Malaysia dan Rumah Sakit Mahkota Malaka Malaysia, dengan diskon 5 persen bagi masyarakat kurang mampu.

Kegiatan juga dihadiri Wakil Wali Kota Tanjungpinang Hj Rahma, Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang M Rustam, serta Anggota DPRD Tanjungpinang.

Editor: Yudha