Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

KONI Kepri Belum Putuskan Porprov IV 2018 Batal Dilaksanakan
Oleh : Redaksi
Kamis | 11-10-2018 | 09:04 WIB
nur-syafriadi.jpg Honda-Batam
Ketua Harian KONI Kepri, Nur Syafriadi. (Foto: Ismail)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Komite Olahraga Nasional Indonesia Provinsi Kepulauan Riau (KONI Kepri) menegaskan pihaknya belum memutuskan apakah Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) dibatalkan atau ditunda.

"Sinyal pembatalkan pelaksanaan PORPROV Kepri itu cukup kuat, tetapi keputusannya harus melalui surat resmi," kata Ketua Harian KONI Kepri Nur Syafriadi, di Tanjungpinang, Rabu (10/10/2018) seperti dikutip situs resmi Diskominfo Kepri.

Nur mengemukakan KONI Kepri masih memiliki harapan agar Pemprov Kepri mencari solusi agar PORPROV IV di Tanjungpinang pada 25 November 2018 tetap dilaksanakan. "Kami berharap pemerintah mencari solusi yang terbaik," katanya.

Ia menegaskan Pemprov Kepri bertanggung jawab dilaksanakan atau tidak PORPROV 2018. "KONI Kepri itu bertugas melaksanakan kegiatan itu, tetapi yang bertanggungjawab itu bisa dilaksanakan atau tidak itu bukan kami, melainkan Pemprov Kepri," tegasnya.

Nur mengatakan, pihaknya sudah mengajukan rencana kegiatan dalam PORPROV kepada pihak eksekutif dan legislatif pada tahun 2017, namun ternyata tidak dialokasikan dalam anggaran murni.

"Kalau dikatakan kami tidak mengusulkan kegiatan itu, jelas itu bohong, karena ada bukti tanda terima dokumen dari kami," katanya, yang juga mantan Ketua DPRD Kepri.

KONI Kepri mengajukan anggaran sebesar Rp10 miliar untuk pelaksanaan PORPROV Kepri tersebut, namun baru dibahas dan disahkan pada anggaran perubahan 2018 sebesar Rp2 miliar. Anggaran tersebut jelas kurang karena ada 26 cabang olahraga yang dipertandingkan dengan peserta dari tujuh kabupaten dan kota.

Total anggaran yang dibutuhkan cabor saja mendekati Rp5 miliar. Jika Pemda minta rasionalisasi, KONI Kepri sepakat, namun disesuaikan dengan kebutuhan PORPROV.

Editor: Gokli