Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Yuk, Makan Bebek Goreng Sambal Mangga di Allium Batam Hotel
Oleh : Irwan Hirzal
Kamis | 06-09-2018 | 14:04 WIB
bebek-alium1.jpg Honda-Batam
Bebek Goreng Sambal Mangga. (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Batam - Bagi pencinta kuliner khususnya bebek tampaknya anda harus mencicipi masakan di Allium Batam Hotel. Allium menawarkan bebek goreng sambal mangga, menu ini sangat cocok untuk disantap. Karena bebeknya dimasak mengunakan bumbu oriental.

"Bumbu ungkepnya ala oriental, berbeda dari bumbu kuning. Tetapi bumbu ini juga tidak kalah bumbu rempah rempahnya," ujar Executive Chef Allium Batam Hotel, Kurnia Putra, Rabu (5/9/2018) kemarin.

Bumbu oriental ala chainese biasanya menggunakan air kelapa, tetapi bisa diganti dengan cuka. Dan fungsi dari kedua bahan tersebut bisa mengempukan daging bebeknya.

Warna daging bebek yang diungkep dengan bumbu oriental akan berubah menjadi warna kecokelatan. Dan saat digoreng, hanya digoreng sebentar untuk mendapatkan warna dan membuat daging bebek dalam keadaan matang.

"Bagian luar daging bebek terasa crispy dan dalamnya terasa lembut. Warna kecokelatan dari luar hingga ke dalamnya. Dengan bumbu orientalnya, daging bebek goreng gurih, dan manis," ucapnya.

Untuk menambah selera makan, bebek goreng bisa dipadukan dengan sambal mangga. Sambal mangga tentu menggunakan mangga muda, dan melalui proses ditumis agar tidak terlalu pedas. Sehingga dalam satu hidangan akan terasa tidak hanya gurih dan manis. Tetapi juga sedikit terasa pedas dan terasa asamnya mangga.

"Jadi dinikmati bisa dengan tumis kangkung tauge, nasi putih, dan kuah sopnya. Untuk mendapatkan bebek goreng sambal terasi pengunjung cukup membayar Rp118 ribu," pungkasnya.

Editor: Yudha