Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Peringatan Hari Pahlawan, Bhabinkamtibmas Kijang Kota Beri Bingkisan ke Veteran
Oleh : Syajarul Rusydy
Sabtu | 11-11-2017 | 09:14 WIB
Bhabinkamtibmas-ini-cium-tangan-veteran.gif Honda-Batam
Bhabinkamtibmas Kijang Kota saat mendatangi rumah Veteran, Mukilan (Foto: Syajarul Rusydy)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Tepat di hari kelahirannya 10 November 1939, veteran yang bernama Mukilan Curoloyo, pensiunan Marinir berpangkat Serka ini, mendapat hadiah spesial dari Bhabinkamtibmas Kijang Kota, Brigadir Teddy Saputra.

Bingkisan berbentuk kotak persegi, yang dikemas dengan kertas berwarna coklat itu dibawa khusus oleh Teddy dalam memperingati Hari Pahlawan Nasional, 10 November 2017.

Tarpancar senyum bahagia dari raut wajah pria yang sudah tidak lagi kencang itu, menyambut bingkisang terkhusus yang dibawakan Teddy untuknya. Ucapan terima kasih pun spontan ke luar dari mulut mantan pejuang nasional itu.

"Terima kasih ya nak, makasih sudah ingat sama kami," ungkap Mukilan saat di rumahnya, Jalan KM 23 Kijang, Jumat (10/11/2017).

Sembari menyeruput teh hangat yang dibuatkan oleh anak dari veteran itu, Mukilan kepada Teddy mengingatkan agar menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan apa yang sudah diamanatkan oleh negara.

"Jalankan tugas yang baik, dengan adil dan bijaksana. Jangan terjerumus ke hal-hal yang tidak baik," pesan pria yang pernah ditugaskan di Timur Timur pada tahun 1976 sampai 1977 itu.

Selain itu, Mukilan juga mengajak Teddy agar memerangi narkoba, yang saat ini dianggap musuh terbesar yang menyerang generasi bangsa.

"Satu lagi paling berbahaya yang menyerang generasi bangsa, yaitu narkoba. Itu sangat berbahaya, jangan sekali sekali mencobanya, karena dapat merusak kita," ujar pensiunan Marinir tahun 1990 itu.

Di kesempatan itu, Teddy juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Mukilan, yang sudah ikut berjuang membela Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Sehingga dampak dari perjuangannya itu bisa dinikmati oleh bangsa ini (Indonesia).

"Kami juga mengucakan terima kasih kepada bapak, yang sudah berjuang dalam membela negara ini. Sehingga dampaknya sudah bisa kita nikmati saat ini," ungkap Teddy.

Editor: Udin