Perwakilan Taksi Online Kembali Datangi Kantor Dishub Batam
Oleh : Romi Chandra
Jum\'at | 04-08-2017 | 12:26 WIB
dishub-batam1.gif
Pertemuan perwakilan taksi online dengan Kadishub Batam. (Foto: Romi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Perwakilan dari taksi online kembali mendatangi Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam pada Jumat (4/8/2017) untuk membahas mengenai penolakan taksi pangkalan.

Pantauan di lokasi, para perwakilan taksi online itu langsung masuk ke dalam ruangan dan melakukan pertemuan dengan Kadishub Batam.

"Intinya, kami kami datang ke sini untuk mencari jalan keluar dari permasalahan yang ada. Kami tidak mau bentrok di lapangan," ungkap salah satu pengemudi.

Sejauh ini, pewarta belum belum mendapatkan keterangan lebih lanjut terkait pembahasan tersebut dari Dishub Kota Batam.

Diberitakan sebelumnya, puluhan sopir taksi online yang tergabung dari Gocar, Grab dan Uber, mendatangi kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batam. Pasalnya, mereka tidak terima karena merasa dijebak dan kemudian ditindak, Selasa (1/8/2017).

Seperti yang diutarakan salah satu driver, Harianto, ia dijebak dan kemudian ditilang oleh pihak kepolisian serta Pihak Dishub. Dugaan itu dikuatkan dengan modus yang sama dan telah dialami beberapa orang.

"Kami datang ke Dishub ini, untuk menanyakan apa maksud dari yang terjadi pada kami. Kami merasa dijebak. Kalau mau sportif, seharusnya lakukan razia, dan tilang kami semua. Bukan dengan cara menjebak," ungkapnya.

Editor: Yudha