Anggota Yonif 10 Marinir SBY Tangkap Marinir KW
Oleh : Yos Koto
Senin | 03-07-2017 | 08:24 WIB
marinir_kw.jpg
Inilah sekuriti yang ditangkap anggota Yonif 10 Marinir SBY. (Foto: Yos Koto)

BATAMTODAY.COM, Batam - Nasruddin (50), warga Perumahan Puri Pesona, Kelurahan Tanjunguncang, Kecamatan Batuaji, Batam, ditangkap anggota Batalyon Infanteri (Yonif) 10 Marinir Satria Bumi Yudha (SBY) Setokok, Barelang, Minggu (2/7/2017).

Pria yang berprofesi sebagai sekuriti salah satu perumahan di Tanjunguncang itu ditangkap lantaran memakai baju seragam Marinir TNI AL.

Penangkapan Marinir gadungan ini berawal ketika Nasruddin hendak membeli nasi bungkus di depan PT Hyundai Tanjunguncang. Namun setelah membeli nasi, Nasruddin yang mengunakan pakaian loreng khas Marinir itu dicegat oleh anggota Yonif 10 Marinir SBY yang kebetulan berada di tempat tersebut.

Setelah itu , Nasruddin ditanya mengenai kedinasan dan Kartu Tanda Anggota (KTA) marinirnya. Karena tidak dapat menunjukan KTA dan terus didesak akhirnya marinir KW alias gadungan itu mengaku, kalau bukan anggota Marinir. Sekuriti itu pun diserahkan ke Polsek Batuaji untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Saat di Polsek Batuaji Batam, Nasruddin tidak banyak bicara. Dia mengaku, seragam yang selama ini digunakanya itu didapat oleh sesorang temanya. "Awalnya saya dikasih, saat dipakai ternyata pas. Jadi saya pakai terus," ujar Nasruddin, Minggu (2/3/2017) malam.

Baju seragam itu bukan bermaksud digunakannya sebagai alat tindak kriminal. Dia pun mengaku tidak pernah melakukan tindak kejahatan atau memeras dan merugikan orang lain selama mengunakan baju khas Marinir tersebut.

"Saya tak ada niat untuk menyalahgunakan seragam ini. Kerja sehari- hari saya sebagai sekuriti di Perumahan Puri Pesona. Lagian saya tak menyangka akan terjadi seperti ini," ujarnya.

Sementara itu, Pasintel Infanteri 10 Marinir, Letkol Mar Ilham Fajar saat dikonfirmasi membenarkan adanya penangkapan marinir KW tersebut. Setelah diperiksa dan dimintai keterangan Nasruddin di serakahkan ke Polsek Batuaji.

"Iya, marinir gadungan sudah kita diserahkan ke Polsek Batuaji," ujarnya singkat.

Editor: Dardani