Perlu Bersatu dan Junjung Tinggi Pancasila Mengatasi Persoalan Kebangsaan
Oleh : Michael Elya Silalahi
Sabtu | 27-05-2017 | 09:14 WIB
bambang-01.gif
Kepala Kantor Kemenkumham Provinsi Kepri, Bambang Widodo. (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM, Batam - Acara seminar "Kebinekaan dan NKRI", yang diadakan oleh Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Provinsi Kepri pada Rabu (24/5/2017) di I Hotel Baloi, Batam, memberi inspirasi bagi masyarakat.

Rangkaian acara ini dimulai dengan seminar yang melibatkan Lembaga Swadaya Masyarakat, Organisasi masyarakat, Dandim Kota Batam dan Direktorat Intel Polda Kepri. Acara ini mendatangkan beberapa pembicara, salah satunya Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kepri, Bambang Widodo.

Dalam sambutannya, Bambang Widodo mengajak seluruh komponen bangsa baik pemerintah, instansi terkait, organisasi
kemasyarakatan dan LSM di Provinsi Kepulauan Riau, menyatukan cara pandang dalam mengatasi masalah persoalan kebangsaan yang mulai memprihatinkan.

"Akhir-akhir ini persoalan sosial, ekonomi, fanatisme kelompok dan paham tertentu, bahkan fanatisme agama mengakibatkan konflik yang berdampak negatif terhadap stabilitas nasional," ujar Bambang, dikutip dari press rilis yang diterima BATAMTODAY.COM.

Acara seminar kebangsaan bertujuan untuk mengedukasi dan mengajak masyarakat dan seluruh peserta untuk semakin memperkuat nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945, serta Kebhinekaan, yang diakui Bambang mulai memudar dari bangsa Indonesia dewasa ini.

"Memudarnya pemahaman terhadap Pancasila, dikhawatirkan tidak dapat menangkal ancaman yang datang baik dari luar dan dalam. Yang bisa memporak-porandakan sendi-sendi persatuan dan kesatuan," jelas Bambang.

Karena itu, lanjut Bambang, seluruh komponen bangsa harus bersatu dan berkomitmen untuk menjunjung tinggi Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika, sebagai empat pilar kebangsaan.

"Bersatu tidaklah harus sama warna. Bersatu juga tidak berarti harus seragam. Bersatu dalam perbedaan, maknanya memandang perbedaan itu sebagai kesatuan. Itulah yang akan membuat kita kuat dan menjadikan bangsa ini tumbuh besar," demikan Bambang.

Editor: Gokli