Ultah Cipta Group ke-21 Dirayakan Penuh Cinta dan Kehangatan
Oleh : Michael Elya Silalahi
Sabtu | 29-04-2017 | 18:26 WIB
Cipta-tanam-pohon-400x192.gif

Ulang tahun Cipta ke-21 ini, dirayakan dengan berbagi cinta dan peduli kepada lingkungan dan sesama. tanam pohon salah satunya (Foto: Michael Elya Silalahi)

BATAMTODAY.COM, Batam - Salah satu pengembang terkemuka di Batam, PT Cipta Group, merayakan ulang tahun ke-21 pada Sabtu, 29 April 2017. Perayaan hari jadi yang digelar di lokasi perumahan Cipta Green Ville Tembesi, Kecamatan Sagulung, Batam, itu berlangsung penuh kekeluargaan dan kehangatan.

Event yang dihadiri kurang lebih 1.000 tamu undangan beserta seluruh karyawan dan rekanan, dimanfaatkan Cipta Group untuk berbagi sebagai bentuk kepedulian kepada sesama dan lingkungan.

Kegiatan yang digelar dari pagi hingga sore ini dimulai dengan kegiatan senam bersama yang dilanjutkan dengan fun walk.

"Tujuan perayaan ulang tahun ini adalah, selain merayakan umur yang semakin bertambah dewasa, kami juga ingin menunjukkan bahwa Cipta Group bukan perusahaan yang hanya memprioritaskan profit," tutur Eva, Head Resource Development PT Cipta Group, kepada BATAMTODAY.COM.

"Sebagai ungkapan syukur atas pencapaian yang sudah dilakukan selama ini, kami juga belajar memperhatikan lingkungan lewat kegiatan penanaman pohon," tambahnya.

Spanduk HUT ke-21 Cipta group (Foto: Michael Elya Silalahi)

Cipta Group sebagai salah satu pengembang ternama di Batam, turut mengadakan kegiatan berbagi peduli dan kasih kepada sesama melalui pembagian sembako, yang kemungkinan besar akan dilakukan di daerah Nongsa. Acara tersebut nantinya akan diakhiri dengan pembagian 300 unit hadiah dan doorprize berupa tiga unit motor kepada karyawan Cipta Group.

"Harapan kami, di usia yang sudah terbilang dewasa, Cipta Group terus semakin maju dan lebih sukses di tengah persaingan properti saat ini. Kami juga berharap, melalui acara ultah ini, dapat menumbuhkan rasa kekeluargaan satu dengan yang lain," pungkasnya.

Editor: Udin