Siap-siap, Jalan Simpang Jam Akan Ditutup Bertahap
Oleh : Irwan Hirzal
Sabtu | 29-04-2017 | 13:14 WIB
Yumasnur.jpg

YUmasnur, Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pemerintah Kota Batam melalui Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBSDA) merencanakan akan menutup jalan Simpang Jam secara bertahap.

 

Yumasnur, Kepala Dinas BMSDA mengatakan, pihaknya akan menutup jalan di Simpang Jam mulai tanggal 8 Juni mendatang. Hal itu lantaran ada pengerjaan peningkatan jalan yang saat ini sudah rusak parah.

"8 Juni mendatang di bawah Fly Over kami akan tutup secara bertahap. Karena akan ada peningkatan jalan yang saat ini sudah rusak," kata Yumasnur dalam sambungan telepon, Sabtu (29/4/2017).

Peningkatan jalan itu termaksuk peninggian badan jalan dan perbaikan sistem drainase yang kerap banjir di lokasi tersebut. Sehingga rute lalu lintas di jalan Simpang Jam terpaksa harus ditutup.

Namun demikian kata Yumasnur, masyarakat jangan khawatir, karena penutupan dilakukan secara bertahap. Contoh jalur dari Bandara menuju Nagoya akan dilakukan pengecoran, sementara arah sebaliknya tetap dibuka untuk sementara waktu.

"Tapi apabila jalan Bandara menuju Nagoya selesai dilakukan pengecoran, tentunya jalan akan di tutup dari arah sebaliknya," katanya.

Pemerintah Kota Batam sudah berkordinasi dengan aparat Kepolisian Polresta Barelang dalam penutupan jalan Simpang Jam. Sehingga nantinya akan ada jalur alternatif yang bisa dilalui.

"Mohon maaf kepada masyarakat, jalan akan di tutup untuk sementara, namun akan ada jalan artenatif di lengan simpang. Mungkin biasanya kendaraan tinggal lurus, dengan adanya penutupan akan berbelok dulu. Penutupan sendiri juga untuk mempercepat pengerjaan perbaikan jalan, sehingga tidak memakan waktu yang banyak," pungkasnya.

Editor: Yudha