Bersantai Sembari Menikmati Kopi Borneo di Kafe Gratinda.com
Oleh : Suci Rahmadani
Selasa | 21-02-2017 | 11:50 WIB
Cafe-Grantinda-1.gif

Seorang pelanggan sedang menikmati kopi borneo di Cafe Gratinda.com. (Foto: Suci)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kopi Borneo, berasal dari kalimantan barat yang aroma dan cipta rasanya berbeda dengan kopi yang ada di Indonesia, selain itu bagi pencinta kopi pasti bisa menebak kopi yang sedang dicicipinya tersebut.

Kopi Borneo telah hadir di kafe Gratinda.com yang beralamat di Jalan Ir Sutami Ruko Gratinda Blok F No 3 Tiban IV, Kota Batam. Cipta rasa yang diberikan di kopi borneo ini memiliki kadar asam yang rendah.

"Kopi ini memang benar dari kalimantan barat, soalnya itu kampung saya, jadi saya datangi kopi tersebut ke batam," ujarnya pemilik kafe gratinda.com, nevi pada selasa,(21/2/2007).

Kafe ini baru 1 minggu aktif berjualan, untuk pembuat kopi ini pembeli ketagihan dalam mencicipin kopi yang berasal dari borneo tersebut. Selain itu dalam pembuatan kopi ada hal yang khusus dilakukannya hingga rasa dan aroma yang di keluarkan sangat berbeda dengan kopi lain yang ada di Indonesia.

"Kopi ini di buat dengan cara khusus, dan kami bisa mengeluarkan aroma kopi yang sangat menggugah selera dalam mencicipi kopi borneo ini, dengan cara menyaring khusus dan triknya sangat rahasia," paparannya.

Penampilan kopi yang menggunakan cangkir kecil yang unik dan sangat langka untuk di dapatkan untuk sekarang ini, hingga mengeluarkan asap dengan aroma yang sangat kuat, dan pencinta kopi untuk mencicipi sedikit demi sedikit hingga benar-benar menikmati cipta rasa dan aroma yang menawan. "Kami memberikan penampilan yang terbaik, agar pembeli merasa nyaman," pungkasnya.

Kopi sangat bagus untuk kesehatan, bisa menyembuhkan berbagai penyakit, baik kalangan anak-anak untuk mengalami panas tinggi, sampai dewasa, menghilangkan stres dan mu men, kopi bisa merefleksi pikiran anda yang sedang mumet.

Harga cukup terjangkau, sebagai teman santai dan merilekkan pikiran yang sedang kacau, untuk solusinya cukup cicipi kopi borneo, dengan rasa yang menggugah selera dan aroma yang berbeda. "Kopi borneo, adalah teman bersantai," paparannya.

Editor: Yudha