Syukuran Ke-9 Tahun

Angkatan 2007 Gelombang II Personil Polda Kepri Berbagi Bersama Anak Yatim
Oleh : Hadli
Sabtu | 24-12-2016 | 15:02 WIB
Syukuran-1.gif

Personil Polda Kepri angkatan 2007 gelombang ke II, Peringati HUT ke-9 dengan berbagi rezeki, bersama anak yatim dari Yayasan Qurrotul A yun Mega Legenda Batam Center di Cafe Public Sei Panas (Foto: Hadli)

BATAMTODAY.COM, Batam - Mengabdi pada Negara dan Bangsa melalui Institusi Polri, suatu kebanggaan bagi anggota Polda Kepri. Rasa syukur itu pun dituangkan oleh meraka yang menjadi panutan, melindungi, mangayomi dan melayani masyarakat, dengan berbagi rezeki. 

Personil Polda Kepri angkatan 2007 gelombang ke II saat mengunjungi Yayasan Qurrotul A yun di Mega Legenda Batam Center (Foto: Hadli)

Pada kesempatan itu, Kamis (22/12/2016) pukul 19.00 Wib, personil Polda Kepri angkatan 2007 gelombang ke II, memperingati hari ulang tahun yang ke-9 dengan berbagi rezeki, bersama anak yatim dari Yayasan Qurrotul A yun di Mega Legenda Batam Center.

Mereka sangat menyadari, alangkah baik dan berharganya kita di mata Tuhan, jika kita dapat berbagi rezeki dengan orang yang tidak mampu dan anak anak yatim. Sebagaimana yang kita ketahui bahwa setiap rezeki yang kita peroleh, ada rezeki orang lain yaitu rezeki orang-orang yang tidak mampu.

Ketua Panita, Brigadir Ifan Satria Sp memberikan bingkisan kepada Katua Yayasan Qurrotul A yun di Mega Legenda Batam Center (Foto: Hadli)

Kegiatan tersebut dilakasanakan di Cafe Public Sei Panas yang diawali dengan doa bersama yang dilanjutkan dengan makan bersama seluruh anak-anak dari Yayasan Qurrotul A yun yang diakhiri dengan pembagian sembako secara simbolis.

Ketua Panita, Brigadir Ifan Satria Sp mengatakan, agenda ini merupakan kegiatan yang pertama kali dilaksanakan. Di mana pada tahun-tahum sebelumnya, hanya diawali dengan kumpul bersama untuk mempererat persaudaraan.

"Ini acara pertama yang kami selenggarakan bersama dan bermanfaat, sebelumnya kami hanya berkumpul biasa, insya allah untuk tahun depan kami akan melaksanakan acara yang lebih meriah dari ini," ungkap Ifan dengan rasa haru.

Sebagai rasa terima kasih, anak yatim dari Yayasan Qurrotul A yun Mega Legenda Batam Center menyalami personil Polda Kepri angkatan 2007 gelombang ke II pada peringatan HUT ke-9 (Foto: Hadli)

Dapat berkumpul dan berbagi kebahagian pada orang lain, kata Irfan, suatu kegiatan yang mulia yang tidak bisa diutarakan dengan kata-kata.

"Semoga kegiatan ini dapat kita jadikan pedoman bahwa kebahagiaan itu akan lebih indah bila kita dapat menikmati bersama dengan orang lain," tuturnya.

Editor: Udin