Pengangkutan Sampah di Batam Sudah Terjadwal
Oleh : Irwan Hirzal
Rabu | 23-11-2016 | 15:02 WIB
truk_sampah_batam-edit.gif

Armada pengangkut sampah sekarang telah terjadwal di setiap kelurahan dan kecamatan yang ada di Batam. (Foto: dok. BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pemerintah Kota Batam melalui Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) terus memperbaiki kinerja dalam pengangkutan sampah yang selalu menjadi permasalahan selama ini.

Untuk meminimalisir permasalahan sampah, kini DKP sidah memiliki sistem dalam pengangkutan limbah rumah tangga tersebut. Sistem yang digunakan DKP adalah dengan pola pengangkutan sampah terjadwal, yang langsung dikontrol oleh perangkat RT/RW dan diawasi langsung oleh kelurahan dan kecamatan.

"Sistem ini sudah berjalan beberapa waktu lalu. Kita uji coba pertama di Kecamatan Batam Kota, hasilnya bagus. Pengaduan call center kita menurun," kata Fairus Batubara, Kabid Kebersihan DKP Batam.
 
Hal itu dikarenakan warga bisa mengontrol langsung truk-truk sampah yang masuk ke perumahan masing-masing, melalui kelurahan maupun kecamatan. Sehingga masyarakat juga bisa mengontrol kapan dibuangnya sampah ke tong sampah masing-masing.

"Jadi semua kecamatan sudah menerapkan pola ini, termasuk pihak ketiga. Jadi masyarakat tidak bisa komplain, karena jadwalnya teratur. Kecuali, contoh perumahan Taman Sari, jadwal pengangkutan Senin dan Kamis. Tapi truk sampah belum juga masuk, itu baru bisa masyarakat komplain," tegasnya.   

Ia mengaku, meski komplain sudah berkurang, pihaknya terus melakukan berbagai pembenahan serta penambahan pelayanan kebersihan, agar sesuai dengan program dan cita-cita Walikota Batam.

"Batam sudah harus bersih dari sampah yang berserakan di pinggir jalan. Itu perintah Walikota langsung pada kami," pungkasnya.

Editor: Udin