Pejabatnya Tertangkap di Diskotik, Kadisdik Batam Kaget
Oleh : Irwan Hirzal
Jum'at | 18-11-2016 | 14:38 WIB
Muslim-Bidin.gif

Kepala Dinas Pendidikan, Muslim Bidin, kaget bukan main mendengar anak buahnya, RE diciduk lagi Happy bersama 3 Pr di salah satu diskotik di Kota Batam (Foto: dok.batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Batam - Seorang pejabat ternama di Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Batam, berinisial Rm, diamankan jajaran BNNP Kepri di diskotik Sphinx, Kampung Seraya, Batuampar, beberapa waktu lalu.

Menanggapi penangkapan Rm bersama 3 orang wanita PR (Public Relation) tersebut, Kepala Dinas Pendidikan, Muslim Bidin, kaget bukan main. Bahkan ia tidak mengetahui penggerebekan anak buahnya tersebut.

"Ha.., saya tidak tau itu. Ini baru tau," kata Muslim dengan nada kegat, saat dihubungi BATAMTODAY.COM, Jumat (18/11/2016).

Ia mengaku, akan mengecek terlebih dahulu informasi tertangkapnya Rm. Selanjutnya ia akan memanggil yang bersangkutan. "Saya belum bisa berkomentar. Nanti saya penggil dulu pejabat terkait," tegasnya.

Terjaringnya Rm dalam razia BBNP Kepri, dibenarkan Kabid Berantas BNNP Kepri AKBP Bubung Pramiadi. Menurutnya, penangkapan itu terjadi pada Sabtu, 29 Oktober 2016 lalu.

"Saat dirazia, yang bersangkutan bersama satu rekannya dengan ditemani tiga PR (public relations) wanita tengah berada di ruang VIP," kata Kabid Berantas BNNP Kepri AKBP ubung Pramiadi, Kamis (17/11/2016).

Menurut Bubung, ketika petugas menggeledah ruangan dan memeriksa kelimanya, tidak mendapatkan barang bukti narkoba. Namun, saat diperiksa tiga orang PR wanita positif menggunakan narkoba.

"Rm dan rekannya tidak terbukti menggunakan narkoba, hasilnya negatif," jelas Bubung.

Usai melakukan tes urine pengnjung yang terjaring razia langsung digelandang ke kantor BNNP Kepri di Batubesar, Nongsa, temasuk tiga wanita yang positif menggunakan narkoba bersama RM peristiwa dan rekannya untuk dimintai keterangan.

"Tiga PR yang positif sedang menjalani rehabilitasi di BNNP Kepri, sedangkan Rm dan rekannya kami izinkan pulang karena tidak terbukti menggunakan narkoba," kata Bubung.

Editor: Udin