Kapolsek Kawasan Pelabuhan Beri Bantuan Life Jacket bagi Pengemudi Pancung
Oleh : Irwan Hirjal
Rabu | 31-08-2016 | 16:09 WIB
KKP-bagi-pelampung1.jpg

Kapolsek KKP Batam, AKP Wahyu Norman, menyerahkan bantuan life jacket atau pelampung kepada para tekong atau penambang pancung pelabuhan Sangulung.

BATAMTODAY.COM, Batam - Untuk mengantipasi tidak terulang lagi kecelakaan transportasi laut, Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KKP) Batam membagikan alat keselamatan pelayaran berupa life jacket atau pelampung kepada para tekong atau penambang pancung.

Kapolsek KKP Batam, AKP Wahyu Norman, mengatakan, pihaknya sudah dua kali menyerahkan life jacket bekerja sama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) kota Batam bagi pengemudi pompong. Pertama, pada Selasa (23/8/2016), pada penambang di pelabuhan rakyat Sekupang Belakangpadang.

"Lalu pada Senin (29/8/2016), kita juga menyerahkan 15 life jacket pada penambang pompong dari pelabuhan Sagulung ke Bulang Kebam," ujar Wahyu Norman, Rabu (31/8/2016).

Selain life jacket, kata Wahyu, para pengemudi juga harus memperhatikan kondisi cuaca dalam berlayar. Agar terhindar kecelakaan laut yang tidak diiginkan.

Pembagian life jacket akan dilakukan secara berkelanjutan setiap bulan sekali. Sekaligus kegiatan ini menjalin silahturahmi antar masyarakat di pulau dan para pengemudi pancung di pelabuhan.

"Kita minta para pengemudi pancung mengutamakan keselamatan, baik dirinya dan penumpangnya. Pelampung harus ada di setiap kapal. Apalagi cuaca saat ini tidak mendukung," ujarnya.

Sementara itu, tokoh masyarakat Pulau Bulang Kebam, Hamzah, mengucapkan banyak terima kasih atas penyerahan life jacket yang dilakukan di rumahnya.

"Bantuan ini sangat bermafaat khususnya kepada masyarakat Pulau Bulang Kebam. Kita tau pentingnya keselamatan pelayaran. Sangat berterima kasih atas bantuan life jacket ini," pungkasnya.