Apresiasi Lomba Menembak Gembira Polresta Barelang

Dandim Batam Sebut Olahraga Menembak Perlu Ditingkatkan
Oleh : Romi Chandra
Minggu | 21-08-2016 | 12:01 WIB
Lomba_menembak.jpg

Perlombaan Menembak Gembira Polresta Barelang (Foto: Romi Candra/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Batam - Sebagai salah satu peserta yang ikut membawa anggotanya dalam perlombaaan Menembak Gembira Polresta Barelang, Dandim 0316/Batam Letkol Inf Andreas Nanang Dwi sangat mengapresiasi kegiatan tersebut.

Disamping bisa merangkul semua personil prajurit dari beragam instansi maupun kawan-kawan dari Perbakin dalam wadah kebersamaaan, lomba menembak juga menuntut para peserta menunjukkan skill masing-masing.

"Di sini akan nampak skil masing-masing kita, apakah selama ini terlatih atau tidak," ungkapnya.

Namun diakuinya, selama enam bulan menjabat sebagai Dandim 0316/Batam, olahraga menembak kurang terdengar kegiatannya, sehingga sangat perlu ditingkatkan.

Terlebih lagi, saat ini Batam sendiri belum memiliki organisasi Perbakin. "Yang saya tahu baru Perbakin Kepri. Perbakin Batam harus ada, sehingga bisa lebih maksimal dan bisa menciptakan atlit yang mumpuni," tambahnya.

Dalam olahraga menembak lanjut Andreas, membutuhkan keseriusan, fokus pada target, sehingga diperlukan latihan yang maksimal.

"Dalam menembak kita harus mampu mengendalikan emosi dan mengatur nafas agar tepat sasaran. Apalagi saat ikut dalam trmbsk reaksi, kondisi fisik, cuaca dan pefairan nafas sangat diperlukan," lanjut Andreas.

Ia sendiri, saat ini tengah meningkatkan infrastruktur untuk lapangan menembak di Kodim, dengan tujuan bisa meningkatkan serta membuat anggotanya bidacmelakukan latihan secara maksimal.

"Kodim sekarang sedang memperbaiki lapangan tembak pistol. Mudah-mudahan cepat selesai, dan pada Hut TNI tanggal 5 Oktober nanti, kita juga bisa menyelenggarakan pertandingan serupa dan Kodim sebagai tuan rumah," pungkasnya.

Berita sebelumnya, perlombaan Menembak Gembira Polresta Barelang yang tengah digelar hari ini, Sabtu (20/8/2016) dan besok, Minggu (21/8/2016), diharapkan bisa membangun silaturahmi, kekompakan, membangun jiwa sportifitas antara Polri dengan instansi penegak hukum lainnnya serta Perbakin Kepri.

Hal itu disampaikan Kapolresta Barelang, Komisaris Besar Helmy Santika, di sela-sela perlombaan digelar, di Lapangan Tembak Polresta Barelang. Menurutnya, kegiatan ini selain memperingati Hut Polri, juga untuk menyemarakkan peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-71.

"Kegiatan ini diikuti setiap instansi militer, seperti unsur Kodim, Batalion, Polda Kepri, Polresta Barelang sendiri, Bea dan Cukai, Lanal Batam, serta lainnya. Peserta lainnya juga dari organisasi Perbakin," ungkap Helmy, Sabtu siang.

Editor: Surya