Latihan Pam VVIP di Batam Antisipasi Kemungkinan Berbagai Ancaman
Oleh : Charles Sitompul/ Harjo
Senin | 18-07-2016 | 10:14 WIB
VVIP.jpg

Pemaparan materi latihan pengamanan pejabat Negara VVIP (Very Very Important Person) Koarmabar tahun 2016 yang digelar di Pangkalan Angkatan Laut (Foto: Charles Sitompul/ Harjo)

BATAMTODAY.COM, Batam - Pelaksanaan latihan pengamanan pejabat Negara VVIP (Very Very Important Person) Koarmabar tahun 2016 yang digelar di Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Batam memasuki hari ke 5, mulai gladi parsial dalam rangka peninjauan latihan oleh Waasop Panglima TNI.

Beberapa materi yang dilaksanakan antara lain, prosedur penyelamatan dan escape VVIP di Pelabuhan, prosedur pengamanan di pelabuhan dan pesisir pantai, prosedur evakuasi medis di pelabuhan dengan melibatkan seluruh komponen peserta Latihan sesuai bidang tugas masing-masing.

Latihan yang diselenggarakan kali ini berlangsung tanggal 14 hingga 21 Juli 2016. Latihan tersebut tergolong berat, karena setiap aparat harus mematuhi perintah sekecil apapun agar mengedepankan zero accident.

 

Latihan pengamanan pejabat Negara VVIP (Very Very Important Person) Koarmabar tahun 2016 yang digelar di Pangkalan Angkatan Laut (Foto: Charles Sitompul/ Harjo)

Sedangkan peserta latihan terdiri dari para pelaku dan peninjau latihan dari Lantamal IV, Lanal Batam, KRI, Polair Polda Kepri, Paspampres, Kolat Armabar, Yonif 10 Marinir Setoko, Bakamla dan KPLP.

Danlantamal IV, Laksamana Pertama TNI S.Irawan, mengatakan bahwa dalam waktu dekat beberapa kegiatan yang berskala internasional yang melibatkan pejabat-pejabat tinggi negara lain akan dihelat. Oleh karena itu, kesiapan dan penyelenggaraan dan antisipasi berbagai kemungkinan dan ancaman harus benar-benar disiapkan.

Upaya pengamanan dalam latihan pengamanan pejabat Negara VVIP Koarmabar tahun 2016 yang digelar di Pangkalan Angkatan Laut (Foto: Charles Sitompul/ Harjo)

Selain itu kondisi geografis Negara Indonesia yang dua pertiganya adalah lautan, maka harus benar-benar diwaspadai atas datangnya celah-celah ancaman yang menggunakan jalur lautan. Untuk itu, latihan manuver lapangan dalam rangka latihan operasi pengamanan VVIP yang diselenggarakan di Batam ini akan memiliki makna yang sangat penting.

Di satu sisi, latihan ini merupakan sarana untuk menguji keterampilan dan meningkatkan profesionalisme prajurit, dan di sisi lain sebagai syarat bahwa TNI Angkatan Laut dan khususnya Lantamal IV memiliki tanggung jawab dan kesiapan tinggi dalam melaksanakan tugas yang diembannya.

Editor: Udin