Nurdin akan Pelajari Rencana Kenaikan Tarif UWTO di Batam
Oleh : Roni Ginting
Kamis | 14-07-2016 | 15:22 WIB
BP-BATAM1.jpg

BATAMTODAY.COM, Batam - Gubernur Kepri, Nurdin Basirun mengatakan sedang mempelajari rencana kenaikan tarif Uang Wajib Tahunan Otorita (UWTO) yang akan dikeluarkan Menteri Keuangan dalam waktu dekat.

 

"Itu kebijakan mereka. Akan kita pelajari," kata Nurdin, Kamis (14/7/2016).

Namun sikap mantan Bupati Karimun tersebut sepertinya masih mengambang, apakah akan mendukung atau tidak kebijakan tersebut.

"Kita akan pikirkan untuk masyarakat dan pembangunan. Kalau kebijakan untuk masyarakat akan kita dukung. Tapi ini kan mesti kita pelajari dulu," ujar Nurdin.

Sebelumnya, Eko Santoso Budianto, Deputi 3 Badan Pengusahaan (BP) Batam mengatakan saat ini ada 1.200 penunggak Uang Wajib Tahunan Otorita (UWTO) senilai Rp300 miliar.

Selain itu ia menuturkan dalam waktu dekat akan keluar Peraturan Menteri Keuangan (PMK) mengenai tarif UWTO yang baru.

Editor: Dodo