Bentrok di Seipanas Ternyata Berawal dari Pemukulan di Pasar Cahaya Garden
Oleh : Romi Candra
Rabu | 29-06-2016 | 08:12 WIB
bentrok-di-sei-panas.jpg

Polisi mengamankan mereka yang terlibat bentrok di Seipanas Batam. (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Bentrok yang terjadi antara para anggota Batam Fighter Club (BFC) Batam dengan para pekerja di gudang distributor minuman Carlsberg di Seipanas, Selasa (27/6/3016) sore, ternyata berawal dari pemukulan di Pasar Cahaya Garden, Bengkong Batam.

 

Menurut keterangan yang diperoleh BATAMTODAY.COM, korban pemukulan tersebut merupakan anggota BFC yang bertugas sebagai sekuriti di lokasi pasar. Sementara yang memukuli adalah dua orang pekerja di gudang distributor Carslberg tersebut, yang melakukan bongkar muat di salah satu toko di Cahaya Garden.

"Kami dapat cerita, awalnya dua orang teman kami yang sama-sama bekerja di sini (pendistribusian Carslberg) berkelahi antara mereka, tapi kami tidak tahu masalahnya apa. Kemudian sekuriti ini datang melerai, tapi dia yang dipukuli oleh dua teman kami ini," ujar salah satu pekerja pendistribusian minuman itu.

Namun hal yang sangat disayangkan lanjutnya, korban bersama teman-temannya malah mendatangi gudang dan menyerang semua orang. "Kami tidak tahu apa-apa, tiba-tiba diserang ya kami balas lah," akunya.

Baca Juga: Bentrok di Sungaipanas, Seorang Pria Berpakaian Polisi Diamankan

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian, mengatakan, pihaknya awalnya mendapat laporan terjadi perklahian di sekretariat BFC, dan kemudian langsung mendatangi lokasi.

"Kita datang ke lokasi, ternyata memang ada perkelahian. Informasi awal yang kita dapat, bentrok ini berawal dari Cahaya Garden," ungkap Memo.

Dijelaskan, sekuriti yang dipukuli di Cahaya Garden tersebut kemungkinan besar tidak terima dengan apa yang ia alami, sehingga memberitahukan pada rekannya dan melakukan penyerangan.

"Dari Cahaya Garden, bentrok dilanjutkan ke dekat gudang penditribusian minuman di Komplek Inti Batam ini, dan kemudian baru di sekretatiat BFC," terangnya.

Untuk sementara ini tambah Memo, pihaknya mengamankan siapa saja yang berada di lokasi saat kejadian untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

"Kita akan mintai keterangan lebih lanjut terkait apa yang masalah yang sebenarnya. Ini baru informasi awal yang kita dapatkan," pungkasnya.

Editor: Dardani