Ojek Pangkalan di Batam Diajak Bergabung Bersama Wak-Jek
Oleh : Hadli
Kamis | 16-06-2016 | 13:22 WIB
logo-wak-jek-batam.jpg

 

BATAMTODAY.COM, Batam - Wak-Jek, sebuah perusahaan ojek dalam jaringan (online) yang tengah merekrut 250 driver mengajak ojek pangkalan menjadi mitra.

"Selain masyarakat umum, kami juga membuka peluang kepada ojek pangkalan bergabung bersama Wak-Jek," kata Burhanuddin Nur, CEO Wak-Jek Batam, Kamis (16/6/2016).

Wak-Jek yang berkantor di Kawasan Greenland Batam Centre tersebut membuka lowongan bagi yang berminat menjadi driver.

"Sejauh ini belum beroperasi, masih melakukan sosialisasi kepada masyarakat luas khususnya Batam. Harapan kami dengan terbentuknya Wak-Jek dapat membantu karena banyak keuntungan menjadi driver online," kata dia.

Menjadi driver Wak-Jek, tambah Burhan adalah memberikan kalayanan terbaik dan kepercayaan masyarakat menjadi kunci utama.

Terpisah, Said Abdullah Dahlawi, Ketua Koperasi Jasa Perkumpuan Pengemudi Online Batam mengatakan, dengan bergabungnya masyarakat dan ojek pangkalan pada perusahaan ojek online seperti Wak-Jek banyak keunggulan yang didapat.

"Ini peluang besar untuk ojek pngkalan seiring kemajuan dan perkemangan teknologi saat iniyang tidak dapat kita pungkiri. Karena keuntungan tidak hanya diperoleh dari driver Wak-Jek, masyarakat sebagai pengguna juga mendapat kenyamanan dan keamanan," ujarnya.

Editor: Dodo