Polisi Juga Manusia, Tema Lomba Foto PFI Kepri untuk Batam
Oleh : Romi Chandra
Rabu | 11-05-2016 | 20:33 WIB
PFI.jpg

Lambang PFI (Foto: Romi Chandra)

BATAMTODAY.COM, Batam - Memperingati Hari Bhayangkara ke-70 pada 1 Juli mendatang, Pewarta Foto Indonesia (PFI) Kepri akan menggelar lomba foto dengan tema "Polisi Juga Manusia", yang terbuka untuk umum.

"Kami ingin ikut memeriahkan hari Bhayangkara di Batam, dan ini salah satu menjadi rangkaian acaranya. Karena itu lomba ini digelar dan terbuka untuk umum," ujar Ketua PFI Kepri, Tommy Purniawan, usai melakukan pertemuan dengan Kapolresta Barelang, Rabu (11/5/2016) sore.

Dalam perlombaan ini lanjutnya, para peserta boleh mengambil foto bebas, namun harus memperlihatkan anggota polisi berpakaian seragam dalam menjalankan beragam tugasnya.

"Fotonya bebas, namun harus diambil menggunakan kamera DSLR, dan tidak diperbolehkan menggunakan kamera handphone. Dalam foto itu, yang penting memperlihatkan polisi sedang menjalankan tugasnya, baik membantu masyarakat, mengatur lalu lintas, dan lain sebagainya," lanjut Tommy.

Untuk perlombaan ini, pihaknya juga menyiapkan hadiah yang lumayan besar. Juara I, akan mendapatkan uang Rp10 juta, dan Rp7 juta untuk juara II. Sedangkan juara III, akan mendapatkan hadiah sebesar Rp5 juta.

Selain pemenang mendapat hadiah, nantinya akan dipilih sebanyak 70 foto terbaik untuk dicetak dan akan dipajang dalam pameran foto PFI Kepri. "Para fotografer dari masing-masing foto yang terpilih, juga akan mendapat hadiah hiburan berupa baju dan piagam," tambahnya.

Expand