Ini Kata Kapolda Sam Budigusdian Tentang Manfaat Donor Darah
Oleh : Hadli
Senin | 09-05-2016 | 14:59 WIB
donda-polda.jpg

Donor darah dan khitanan massal dalam rangka HUT Bhyangkara ke-70 dan HUT Yayasan Kemala Bhyangkari (YKB) yang ke-36 berlangsung di Batam View Beach Resort. (Foto: Humas Polda Kepri)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian mengatakan banyak mafaat dalam  donor darah. Manfaat ini menurutnya berdampak baik untuk kesehatan bagi pendonor maupun menyelamatkan nyawa penerima donor. 

"Donor darah adalah proses dimana penyumbang darah secara sukarela diambil darahnya, untuk disimpan di Bank Darah, dan sewaktu-waktu dapat dipakai untuk menolong orang lain yang membutuhkan. Sekantong darah yang didonorkan seringkali dapat menyelamatkan nyawa seseorang," ujarnya, Senin (9/5/2016).

Hal itu disampaikan Kapolda dalam kegiatan donor darah dan khitanan dalam rangka HUT Bhyangkara ke-70 dan HUT Yayasan Kemala Bhyangkari (YKB) yang ke-36 berlangsung di Batam View Beach Resort, Nongsa pukul 08.00 WIB.

Brigjen Pol Sam Budigusdian menambahkan, salah satu wujud kepedulian terhadap sesame dan dalam rangka mewujudkan pelayanan prima, maka Polda Kepri mengadakan kegiatan Donor darah dan Khitanan.

"Kegiatan Donor Darah ditujukan untuk Personil Polda Kepri beserta Keluarga dan Masyarakat, sedangkan Khitanan diperuntukkan kepada Masyarakat, umum dan anak anggota Polri," ujarnya.

Manfaa donor darah bagi penonor, tambahnya, sangat banyak. Antara lain, dapat menjaga kesehatan jantung, menstabilkan kadar zat besi dalam darah sehingga menurunkan risiko penyakit jantung. Meningkatkan produksi sel darah merah, dan akan akan mendapatkan pasokan darah baru setiap kali mendonorkan darah.

"Dan membantu penurunan berat badan, donor darah membantu proses pembakaran kalori dalam tubuh. Mendapatkan kesehatan rohani, menyumbangkan hal yang tidak ternilai harganya kepada yang membutuhkan akan membuat kita merasakan kepuasan batin dan menjadi amal ibadah bagi yang bersangkutan," terangnya.

Dilanjutkannya, khitan atau sunat diketahui banyak memberi manfaat, khususnya untuk Agama Islam merupakan suatu kewajiban dan untuk menjaga kebersihan organ vital pria.

"Selain itu manfaat khitan yang lain diantaranya adalah mencegah infeksi,‎ dapat mencegah kanker, dan dapat mengatasi keadaan peradangan pada organ vital pria," jelasnya.

Dalam kegiatan tersebut donor darah diikuti sebanyak 171 orang, didahului oleh Waka Polda Kepri Kombes Pol Yan Fitri Halimsyah, para pejabat utama Polda Kepri, Kapolresta Barelang, pengurus Bhayangkari Daerah Kepri beserta anggota dan personel Polda Kepri serta masyarakat dan yang mengikuti khitanan sebanyak 15 orang.

Editor: Dodo