Atap Kios-kios di Seipanas Dipangkas 1 Meter
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 25-04-2016 | 09:26 WIB
kios-sei-panas.jpg

Kios-kios di Sei Panas Batam yang sedang dipotong atapnya. (Foto: Saibansah) 

BATAMTODAY.COM, BATAM - Atap kios-kios di sepanjang Sei Panas Batam, tepatnya di samping Coin Center, dipangkas sepanjang 1 meter. Langkah ini dilakukan, karena para pemilik dan penyewa kios tersebut menambah atapnya. Sehingga, membuat para pembelinya memarkir kendaraan di bahu jalan. Akibatnya, akses jalan umum ini selalu macet di malam hari.

 

Pantauan BATAMTODAY.COM, kegiatan pemangkasan atap kios-kios tersebut sudah dilakukan sejak dua hari lalu. Meski dilakukan pemangkasan atap, namun tidak mengurangi kegiatan jual-beli mereka. Tampak para pemilik kios melakukan sendiri kegiatan pemotongan atap itu.

Baca Juga: Menanti Penertiban Kios Liar di Atas Pipa Gas Bertekanan Tinggi

"Ini kami diminta oleh RT untuk memotong atap, karena akses jalannya mau diatur lagi," ujar Rahmad menjawab BATAMTODAY.COM, Minggu (24/4/2016).

Nantinya, setelah dirapikan ini, diharapkan kegiatan jual-beli para pemilik atau penyewa kios di Sei Panas itu tidak lagi menyebabkan kemacetan, khususya di malam hari.

Editor: Dardani